Forum Tahunan ke-6 SEAMEO, Persiapkan Generasi Abad 21  26 April 2016  ← Back

Bandung, Kemendikbud --- Southeast Asian Minister of Education Organization (SEAMEO) atau Organisasi Menteri-menteri Pendidikan se-Asia Tenggara mengadakan forum diskusi tahunan ke-6 yang kali ini diadakan di Bandung (25/4/2016). Pertemuan yang difasilitasi oleh Sekretariat SEAMEO ini dihadiri oleh para perwakilan dari negara-negara anggota SEAMEO dan negara sahabat yang membidangi pendidikan dasar. Dengan tema "Adopting the 21th Century Curriculum", forum kali ini membahas tentang pengembangan pendidikan dasar yang bermutu di Asia Tenggara.

Kegiatan ini merupakan ajang untuk saling berbagi pengalaman bagi negara-negara anggota SEAMEO dalam mengembangkan pendidikan dasar. Sehingga diharapkan nantinya pertemuan ini akan menghasilkan bahan pertimbangan kebijakan yang bisa mereka gunakan dalam menjalankan pendidikan dasar bermutu di negara masing-masing

Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Didik Suhardi menyampaikan bahwa merupakan sebuah kehormatan menjadi tuan rumah dari pertemuan tahunan ini. "Ini juga merupakan suatu bentuk komitmen dalam menjaga semangat dan tujuan untuk mengembangkan pendidikan, kebudayaan, dan sains di negara-negara anggota SEAMEO". katanya saat memberikan sambutan dalam.

Forum yang berlangsung selama dua hari ini dihadiri oleh sebelas negara anggota SEAMEO, yaitu Indonesia, Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam, Thailand, Filipina, Vietnam, Laos, Kamboja, Myanmar, dan Timor Leste serta Perancis sebagai negara sahabat.

Sumber :

 


Penulis : Aji Shahwin
Editor :
Dilihat 1009 kali