30 Seniman Hadirkan Mural di Kongres Kebudayaan Indonesia  ( 06 Desember 2018, Dilihat 1547 kali . )
Berbagai ragam budaya Indonesia mewarnai Kompleks Kantor Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) selama berlangsungnya Kongres Kebudayaan Indonesia (KKI) 2018. Salah satu kegiatan seru yang bisa dinikmati pegawai maupun masyarakat umum adalah pembuatan mural di dalam Kompleks Kantor Kemendikbud. Sebanyak 30 seniman dari berbagai daerah menghadirkan mural dengan ragam tema yang diambil dari sepuluh objek kebudayaan.
 

Stan Kemendikbud Raih Penghargaan AMH 2018  ( 06 Desember 2018, Dilihat 1372 kali . )
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) yang berpartisipasi dalam Public Expose and Public Service Exhibition, Sinergi Aksi Informasi dan Komunikasi Publik (SAIK) 2018 berhasil meraih penghargaan Anugerah Media Humas (AMH) 2018 sebagai Stan dengan Pelayanan Terbaik. Pengumuman peraih penghargaan untuk kategori stan pameran tersebut dilakukan pada malam penganugerahan AMH 2018, Selasa (4/12/2018) di Kota Tangerang, Banten. Trofi diterima oleh Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Masyarakat (BKLM) Kemendikbud, Ari Santoso.
 

Pengangguran Lulusan SMK Turun Sebesar 0,17 Persen  ( 06 Desember 2018, Dilihat 2521 kali . )

Berdasarkan data yang dikeluarkan Badan Pusat Statistik (BPS) pada Agustus 2018, tingkat pengangguran terbuka (TPT) dari lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) masih mendominasi di antara tingkat pendidikan lain, yaitu sekitar 11,24 persen.
 

Kongres Kebudayaan Indonesia Dorong Keterlibatan Generasi Muda  ( 05 Desember 2018, Dilihat 1403 kali . )
Kongres Kebudayaan Indonesia (KKI) 2018 resmi digelar di Kompleks Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Senayan, Jakarta. Selama lima hari, yaitu mulai tanggal 5 sampai dengan 9 Desember 2018, para pemangku kepentingan di bidang kebudayaan berkumpul untuk menetapkan Strategi Kebudayaan, belajar, dan bertukar pikiran bidang kebudayaan. KKI pun membuka ruang bagi generasi muda untuk turut dalam agenda pemajuan kebudayaan.

 


 

Tingkat Pengangguran Lulusan SMK Menurun, Revitalisasi Jadi Kuncinya  ( 05 Desember 2018, Dilihat 1061 kali . )
Tingkat pengangguran lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Indonesia memang masih tinggi, namun sebenarnya jumlahnya menurun dibandingkan tahun sebelumnya. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Muhadjir Effendy mengatakan, angka pengangguran yang masih tinggi ini disumbang dari lulusan SMK yang belum mendapatkan program revitalisasi SMK.
 

Rembuk Pendidikan Kejuruan Bahas Solusi Kurangi Pengangguran SMK  ( 05 Desember 2018, Dilihat 1707 kali . )
Untuk pertama kalinya, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menggelar Rembuk Pendidikan Kejuruan SMK, khusus untuk membahas Peta Jalan atau Road Map Revitalisasi SMK. Rembuk Pendidikan Kejuruan SMK mengambil tema “Solusi Mengatasi Pengangguran Lulusan SMK”. Tema ini diangkat berdasarkan data yang dikeluarkan Badan Pusat Statistik (BPS) pada Agustus 2018 tentang tingkat pengangguran terbuka (TPT). BPS menyebutkan, TPT dari lulusan SMK masih mendominasi di antara tingkat pendidikan lain, yakni sebesar 11,24 persen.
 

Budaya Menjadi Haluan Pembangunan Nasional  ( 05 Desember 2018, Dilihat 971 kali . )
Salah satu agenda dalam Kongres Kebudayaan Indonesia (KKI) 2018 adalah membahas tentang sejarah Undang-undang Pemajuan Kebudayaan. Dalam seminar yang digelar di Graha Utama Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan ini, Anggota Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Ferdiansyah memaparkan bagaimana lika-liku proses dari penyusunan hingga pelaksanan kongres.
 

Lima Industri Raih Penghargaan Peduli SMK  ( 05 Desember 2018, Dilihat 1386 kali . )
Sebanyak lima industri menerima penghargaan Peduli SMK dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Penghargaan Peduli SMK disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Pereknomian, Darmin Nasution dan didampingi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Muhadjir Effendy dalam rangkaian acara Rembuk Pendidikan Kejuruan di Jakarta, Rabu (5/12/2018).
 

Guru dan Pustakawan Apresiasi Simposium Internasional “Pendidikan 4.0. untuk Indonesia”  ( 05 Desember 2018, Dilihat 2475 kali . )
Memasuki era milenial, guru dan tenaga kependidikan harus melakukan pengembangan diri sesuai dengan kebutuhan zaman. Untuk membantu pengembangan diri tersebut, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memberikan wadah melalui penyelenggaraan Symposium on Open, Distance, dan E-Learning (ISODEL) “Pendidikan 4.0 untuk Indonesia”. Simposium tersebut dilaksanakan pada tanggal 3 hingga 5 Desember 2018, di Bali.
 

1.300 Batang Bambu Jadi Panggung Kubah di Kongres Kebudayaan Indonesia  ( 04 Desember 2018, Dilihat 1349 kali . )

Sebanyak 1.300 lebih batang bambu dari Yogyakarta dirangkai menjadi sebuah panggung kubah yang artistik untuk Kongres Kebudayaan Indonesia (KKI) 2018. Pemilihan bambu tersebut bukan tanpa alasan. Bambu dinilai akrab dengan budaya dan kehidupan masyarakat Indonesia sehari-hari.
 

Libatkan 16 Komunitas, Kemendikbud Gelar Festival Perpusdikbud 2018  ( 04 Desember 2018, Dilihat 1214 kali . )
Perpustakaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud ) menyelenggarakan Festival Perpusdikbud 2018. Festival ini merupakan agenda kegiatan tahunan dari Perpustakaan Kemendikbud dalam rangka mempromosikan Perpustakaan Kemendikbud, sekaligus sebagai ajang kolaborasi bersama seluruh komunitas yang ada di Perpustakaan Kemendikbud (Sahabat Perpusdikbud). Festival diselenggarakan mulai dari 26 November s.d. 1 Desember 2018.
 

Kemendikbud Berikan Bantuan TIK ke Sekolah di Daerah Terdepan, Terpencil, Tertinggal  ( 04 Desember 2018, Dilihat 2903 kali . )
Untuk mewujudkan layanan pendidikan yang bermutu, mudah diakses, dan terjangkau bagi semua, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memberikan bantuan berupa perangkat Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) kepada 70 sekolah di daerah Terdepan, Terpencil, dan Tertinggal (TIK).
 

Kemendikbud Selenggarakan Simposium Internasional: Pendidikan 4.0 untuk Indonesia  ( 04 Desember 2018, Dilihat 1641 kali . )

Sebagai wujud mentransformasikan pendidikan memasuki revolusi industri keempat, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyelenggarakan International Symposium On Open, Distance and E-Learning 2018 (ISODEL), dengan mengangkat tema "Making Education 4.0 for Indonesia", diselenggarakan pada 3-5 Desember 2018, di Bali.
 

Stan Kemendikbud pada Pameran SAIK 2018 Ramai Pengunjung  ( 04 Desember 2018, Dilihat 806 kali . )
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) ikut memeriahkan kegiatan Sinergi Informasi dan Komunikasi Publik (SAIK) 2018 dalam Public Expose and Public Service Exhibition di Lapangan Ahmad Yani, Kota Tangerang, Banten, Senin (3/12) hingga Selasa (4/12).
 

Kongres Kebudayaan Indonesia Siap Digelar  ( 03 Desember 2018, Dilihat 1585 kali . )
Belajar dari pelaksanaan Kongres Kebudayaan Indonesia (KKI) sebelumnya, tahun ini KKI ditargetkan untuk menghadirkan kebijakan strategis berupa Strategi Kebudayaan Nasional. Hal tersebut diungkapkan Direktur Jenderal Kebudayaan (Dirjenbud) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Hilmar Farid, dalam jumpa pers di Jakarta, Senin (3/12).
 

Indonesia Raih Juara Umum Ajang Kompetisi “World Skills Asia” 2018  ( 02 Desember 2018, Dilihat 2575 kali . )

Siswa lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) berhasil meraih juara umum ajang kompetisi Internasional “World Skills Asia (WSA)” tahun 2018, diikuti 19 negara, dengan memborong 6 medali emas dan 3 medali perak. Capaian ini sangat membanggakan, melebih target yang ingin dicapai, dengan perolehan medali 3 emas dari 17 ajang yang dilombakan. Jakarta, (1/12/2018).
 

Peran Guru Sebagai Pendidik Makin Strategis  ( 02 Desember 2018, Dilihat 4141 kali . )

Peranan guru sebagai pendidik sangat strategis. Guru sebagai ujung tombak pembangunan SDM juga harus meningkatkan profesionalisme sekaligus menjadi agen-agen transformasi penguatan SDM Indonesia. Puncak Hari Guru Nasional 2018, Stadion Pakansari, Jawa Barat, (1/12/2018).