1.111 Siswa SMK Siap Bertarung di Lomba Kompetensi Siswa ke-25  ( 15 Mei 2017, Dilihat 9206 kali . )
Sebanyak 1.111 siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) berkumpul di Surakarta, Jawa Tengah, sejak Minggu, (14/5). Ribuan siswa yang merupakan perwakilan dari SMK se Indonesia ini akan mengikuti Lomba Kompetensi Siswa (LKS) ke-25 pada 15-19 Mei 2017. Bersama 1.078 pendamping, para peserta LKS siap bertarung di 56 bidang kompetensi keahlian.