13568 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: NTB Tuan Rumah Pelaksanaan OSN Tahun 2014

Jakarta, Kemdikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) akan melaksanakan Olimpiade Sains Nasional (OSN) tahun 2014, di Provinsi Nusa Tenggara Barat, pada tanggal 1 s.d. 7 September 2014. Penyelenggaraan OSN di maksudkan untuk mendapatkan putra dan putri terbaik bangsa Indonesia. “Putra dan putri terbaik bangsa kelak akan mengharumkan dan mengangkat martabat bangsa Indonesia di dunia Internasional,” tutur Direktur Jenderal Pendidikan Menengah Achmad Jazidie, saat wawancara (talk show) disalah satu stasiun tv swasta, di Jakarta, pada hari Rabu (27/08/2014). Jazidie mengatakan, putra dan putri terbaik bangsa tidak hanya cerdas pengetahuannya, tetapi juga harus memiliki karakter yang baik. Pelaksanaan OSN ke-13, penilaian…

Tulisan: Ayo Kunjungi Pameran "Rahasia Warisan Budaya Bawah Air"

Jakarta – Peradaban Nusantara tidak terlepas dari sis kemaritimannya. Sekitar 70 persen wilayah Indonesia adalah perairan. Maraknya lalu lintas perairan sejak masa lampau menjadi catatan sejarah kekayaan yang dimiliki bangsa ini. Menjelang abad Masehi, ketika perdagangan antar dunia timur dan bara mulai berkembang melalui Jalur Sutera, orang-orang di Nusantara sudah menjalin hubungan dagang dengan India, Tiongkok, dan bangsa asing lainnya. Perdagangan ini terus berkembang seiring munculnya kerajaan Majapahit, masuknya pengaruh Islam, kedatangan bangsa Eropa, dan kehidupan modern saat ini. Kondisi alam seperti badai dan topografi bawah laut menyebabkan banyak kapal yang tenggelam dengan segala muatannya. Tidak hanya kapal, tinggalan cagar…

Tulisan: Menyingkap Rahasia Warisan Bawah Air

Jakarta – Laut menjadi kekayaan bangsa Indonesia yang sangat berharga. Tinggalan budaya yang tersimpan di bawah air inilah yang kemudian menjadi bukti kita sebagai bangsa bahari yang besar dan menguasai Nusantara. Karenanya, penting untuk dipahami bahwa temuan cagar budaya bawah air dapat membuka tabir sejarah masa lalu. Dari temuan-temuan cagar budaya bawah laut dari kapal-kapal yang karam, ternyata ada hubungannya dengan budaya di daratan. “Temuan-temuan historis bawah air sangat luar biasa. Lalu lintas perdagangan masa lalu dan sekarang padat. Banyak kapal yg tenggelam. Contohnya adalah temuan cagar budaya bawah air di sekitar Banten,” ujar Direktur Jenderal Kebudayaan, Kacung Marijan, saat…

Tulisan: Kemdikbud Selenggarakan Lokakarya Penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja Serta Manfaatnya Bagi Lulusan SMK

Jakarta, Kemdikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melalui Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan, bekerja sama Direktorat Pengawasan Norma Keselamatan dan Kesehatan Kerja (Direktorat PNK3) Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemenakertrans), dan Aliansi Lembaga Keselamatan dan Kesehata Kerja Indonesia, melaksanakan lokakarya (workshop) Penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dan Manfaatnya Bagi Lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Lokakarya dilaksanakan di kantor Kemdikbud, Jakarta, pada hari Rabu (27/08/2014), bertujuan menyosialisasikan kebijakan Direktorat Pembinaan SMK tentang penerapan K3 di SMK Selain itu lokakarya ini juga di maksudkan untuk menyosialisasikan kebijakan Direktorat PNK3 dalam membudayakan K3 di Indonesia, dan menyosialisasikan peranan dunia Industri dalam…

Tulisan: Angkat Kearifan Lokal untuk Pengobatan Kanker Payudara

Semarang, Kemdikbud --- Bagi masyarakat Yogyakarta, Secang merupakan tanaman yang sudah dikenal manfaat dan kegunaannya. Selain sebagai bahan minuman wedang tradisional, secang juga dipakai sebagai pewarna alami dan kulit kayunya dipakai sebagai bahan baku pernak pernik kerajinan. Salah satu peserta Pekan ilmiah mahasiswa nasional (Pimnas) ke 27, Fahmi Rosyadi, meneliti lebih lanjut kegunaan tumbuhan yang merupakan anggota suku polong-polongan ini. Bersama timnya, Fahmi mengkaji efek sitotoksik ekstrak etanolik kayu secang terhadap sel kanker payudara. Penelitian yang telah dilakukannya sejak pertama kali masuk ke Universitas Gadjah Mada (UGM) pada 2012 ini dilakukan dengan metode in vivo dan in siliko. Ia menyadari…

Tulisan: Kemdikbud Gelar Pameran “Rahasia Warisan Budaya Bawah Air”

Jakarta, Kemdikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) melalui Direktorat Pelestarian Cagar Budaya dan Permuseuman menggelar Pameran “Rahasia Warisan Budaya Bawah Air“ di Mal Grand Indonesia, Fountain Hall, West Mall, lantai 3A, Selasa (26/8/2014). Pameran yang akan berlangsung hingga Minggu (31/8/2014) ini resmi dibuka oleh Direktur Jenderal Kebudayaan, Kacung Marijan didampingi Direktur Pelestarian Cagar Budaya dan Permuseuman, Harry Widianto. Potensi cagar budaya bawah air tidak terlepas dari letak geografis Indonesia yang memiliki perairan yang luas, yaitu mencapai 70 persen dari luas negara. Kondisi ini membuat Indonesia menjadi jalur pelayaran dan perdagangan dunia baik dimasa lampau hingga masa kini. Namun demikian,…

Tulisan: Hasil Penelitian di PIMNAS Jadi Awal Penelitian Skala Besar

Semarang, Kemdikbud --- Ajang pekan ilmiah mahasiswa nasional (Pimnas) berisi karya kreatif dan inovatif mahasiswa terpilih. Di tahun 2014 ini, Pimnas ke 27 melombakan 440 karya kreatif yang disaring dari 44 ribu proposal. Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Dikti) melakukan seleksi dengan kriteria tertentu dalam penyaringan tersebut. Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan bidang Pendidikan (Wamendik), Musliar Kasim, mengatakan, Pimnas merupakan agenda prestisius bagi perguruan tinggi. Apalagi setelah sampai di Pimnas, karya para mahasiswa ini bisa mendapat kemenangan dan merebut penghargaan. Ia berharap, kemenangan tersebut tidak hanya sampai Pimnas saja, tapi bisa diimplementasikan ke kehidupan sehari-hari di masyarakat. “Katakanlah hari ini baru…

Tulisan: Wamendik: PIMNAS Bisa Dijadikan Tempat untuk Studi Banding

Semarang, Kemdikbud --- Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas) menjadi forum pertemuan mahasiswa-mahasiswa terpilih di bidang penelitian untuk unjuk kemampuan. Di forum semacam ini, komunikasi dan pembentukan jejaring di antara peserta sangat dimungkinkan. Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan bidang Pendidikan, Musliar Kasim, melihat forum ini wadah yang baik untuk studi banding. "Kedatangan pimpinan dan perwakilan perguruan tinggi dalam event seperti ini tidak hanya menghadiri forum, tapi juga bisa.diisi dengan benchmarking," kata Musliar saat membuka Pimnas ke 27 di Universitas Diponegoro, Selasa (26/08) pagi. Wamendik mengatakan, perguruan tinggi merupakan role model bagi masyarakat. Dibanding dengan instansi lain, perguruan tinggi memiliki sumber daya…

Tulisan: Logo PIMNAS Hasil Kreasi Dosen Undip

Semarang, Kemdikbud --- Penyelenggaraan pekan ilmiah mahasiswa nasional (Pimnas) ke 27 di Universitas Diponegoro (Undip) tahun ini merupakan momen kebanggaan bagi Undip. Selain terpilih sebagai tuan rumah untuk ke dua kalinya, logo yang digunakan dalam kompetisi setiap tahun ini pun merupakan hasil kreativitas dari salah satu dosen arsitektur dari universitas di Semarang ini. Rektor Undip, Sudarto, mengatakan, logo Pimnas ditetapkan tahun 1998 ketika Undip dipercaya menjadi tuan rumah penyelenggaraan Pimnas ke 11. Logo tersebut telah dibakukan sebagai logo resmi penyelenggaraan Pimnas dan terus dipakai hingga hari ini. "Logo ini ditetapkan di Undip dan merupakan  karya dosen terbaik Undip di bidang…

Tulisan: Batik Menjadi Alat Pengentasan Kemiskinan yang Efektif

Jakarta, Kemdikbud – Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan bidang Kebudayaan (Wamenbud), Wiendu Nuryanti mengatakan bahwa batik telah menjadi alat pengentasan masyarakat dari kemiskinan yang sangat efektif. Hal itu karena omset penjualan batik setelah ditetapkan sebagai warisan budaya dunia oleh UNESCO naik 400 persen atau mencapai lebih dari Rp 10 triliun. “Batik menyerap sekitar lima juta tenaga kerja, baik langsung maupun tidak langsung. Ini belum termasuk mbok-mbok yang menjual bahan alam yang dijadikan pewarna alami, ada pula sopir yang mendistribusikan batik-batik dari produsen ke tempat-tempat penjualan. Mereka ini ada sekitar tiga juta orang,” ungkap Wiendu dalam jumpa pers yang diselenggarakan di…