Kemendikbud Serahkan Hasil UN SMP Kepada Dinas Pendidikan Provinsi  04 Juni 2016  ← Back

Jakarta, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendibud) melalui Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) menyerahkan secara simbolis hasil Ujian Nasional (UN) tingkat SMP sederajat  kepada Dinas Pendididikan Provinsi yang diwakili oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Aceh dan Sumatera Utara di Kantor Kemendikbud, Jakarta, Hari Sabtu (4/6/2016). Sedangkan untuk 32 provinsi lainnya diserahkan oleh tim dari Sekretariat Ujian Nasional.

Dalam sambutannya, kepala Balitbang, Totok Suprayitno mengapresiasi Panitia UN Tingkat Pusat, provinsi, kabupaten/kota, satuan pendidikan, serta semua pihak yang terlibat, atas kerjasamanya dalam penyelenggaraan UN. Totok menjelaskan UN tahun ini telah sukses dilaksanakan dan lebih baik dari tahun sebelumnya.

Totok pun berharap tahun depan akan semakin banyak siswa-siswi yang dapat menjalani Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Caranya bukan dengan mengadakan komputer tambahan. Tetapi dengan memanfaatkan sekolah lintas jenjang pendidikan yang sudah memiliki fasilitas untuk pelaksanaan UNBK. “Jadi kita tidak melihat SMA, SMK, ataupun SMP. Tapi itu adalah tempat penyelenggaraan ujian berbasis komputer. Sehingga nanti setiap tempat penyelenggaraan ujian tersebut akan menyelenggarakan ujian nasional, katakanlah sepuluh hari bagi SMA dan SMK” kata Totok menjelaskan.

Senada dengan Totok, Inspektur Jenderal Kemendibud, Daryanto pun juga berterima kasih kepada kepala Dinas pendidikan yang telah sukses menjalankan UNBK. “Indikator kesuksesan tersebut adalah adanya apresiasi terhadap pelaksanaan UN dari berbagai pihak termasuk Komisi X DPR RI,” ujarnya. Daryanto berharap UN tahun depan dapat dilaksanakan lebih baik lagi. Ia juga mengatakan bahwa pelaksanaan UNBK dari sisi pengawasan jauh lebih mudah dan lebih cepat dalam mengonfirmasi hasilnya. Karenanya, ia sepakat dengan Totok tentang pelaksanaan UNBK tahun depan dengan saling memanfaatkan fasilitas yang sudah ada.

Selain Kepala Balitbang dan Inspektur Jenderal Kemdikbud, penyerahan hasil UN ini juga dihadiri oleh Direktur Pembinaan SMP Supriyono, Kepala Puspendik Nizam, Sekretaris Balitbang Sudiyarto, Sekretaris BSNP Suryadi, dan para kepala dinas pendidikan provinsi.


Sumber :

 


Penulis : Aji Shahwin
Editor :
Dilihat 3465 kali