Mendikbud Dorong Peserta Kawah Kepemimpinan Pelajar Berani Bermimpi dan Bangun Jejaring  02 Mei 2019  ← Back



Jakarta, Kemendikbud --- Peserta Kawah Kepemimpinan Pelajar (KKP) mendapat kesempatan mengikuti upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional di Kantor Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Jakarta, Kamis (2/5/2019). Setelah upacara peserta KKP berkesempatan berbincang langsung dengan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy.

Dalam pertemuan khusus dengan peserta KKP, Mendikbud Muhadjir Effendy berpesan agar para siswa membangun mimpi yang besar untuk menggapai cita-cita. Selain itu penting untuk menjalin komunikasi dengan sesamanya lewat jejaring alumni KKP.

"Bermimpilah selama bermimpi itu tidak dilarang. Tidak ada yang melarang Anda menjadi presiden, pengusaha, guru dan lainnya. Manfaatkan sebaik mungkin pengalaman Anda selama berada di sini dan bertemu dengan teman sebaya kalian dari seluruh daerah di Indonesia," pesan Mendikbud.

Mendikbud menambahkan, kegiatan KKP ini adalah momentum yang tidak terjadi setiap saat dan dialami oleh banyak orang. "Bangunlah jejaring di antara kalian dan peliharalah itu sampai nanti kalian sukses di bidangnya masing-masing. Jejaring inilah yang sangat penting untuk membangun kesuksesan Anda dan Indonesia ke depan," kata Muhadjir menambahkan.
 
Seorang yang bercita-cita menjadi pemimpin di manapun, jika tidak memiliki jaringan yang kuat dan hubungan yang baik dalam pergaulan sehari-hari maka tidak dapat menghasilkan kinerja dan prestasi yang baik. Oleh karena itu Mendikbud mendorong peserta KKP manfaatkan pertemuan ini untuk membangun jaringan masa depan anda dan menjadikan hal ini sebagai rencana jangka panjang 20 hingga 30 tahun ke depan.  

"Tanamkan dalam diri anda bahwasannya saya adalah pemimpin, sehingga pemahaman ini terus melekat dalam diri anda dan memberikan pengaruh positif dalam kepribadian kalian. Sejak dari sekarang, kalian tanamkan sikap seorang pemimpin yang antikorupsi bukan hanya soal materi, tapi kejujuran yang anda tanamkan dalam segala hal akan membantu anda menjadi pribadi yang baik serta terhindar dari perilaku menyimpang," ujar Mendikbud.

Mendikbud optimis di tangan peserta KKP ini, generasi  tahun 2045, Indonesia akan jauh lebih hebat dibandingkan generasi sekarang. "Selamat Hari Pendidikan Nasional, teruslah bersemangat dan tulus menguatkan pendidikan dan memajukan kebudayaan Indonesia," pungkas Muhadjir Effendy. (Nur Widiyanto / RMF Dit.psma)
Sumber :

 


Penulis : pengelola web kemdikbud
Editor :
Dilihat 2058 kali