Sidang Dewan Pembina SEAMEO BIOTROP ke-59  12 Oktober 2021  ← Back



Bogor, Kemendikbudristek - The Southeast Asian Regional Centre for Tropical Biology (SEAMEO Biotrop) menyelenggarakan Rapat Dewan Pembina setiap tahun untuk mengevaluasi capaian dari berbagai program dan kegiatan yang dilaksanakan selama satu tahun sekaligus untuk mendapat rekomendasi dari Dewan Pembina tentang berbagai program dan kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun berikutnya.  

Rapat Dewan Pembina ke-59 yang diadakan pada tanggal 5-6 Oktober 2021 lalu, dilakukan dalam moda campuran. Sidang Dewan Pembina dibuka secara resmi oleh Sektretaris Jenderal Kementerian Pendidikan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia (Sesjen Kemendikbudristek RI) secara virtual. Turut hadir secara luring untuk menyampaikan sambutan, yakni Wakil Walikota Bogor, Dedie A. Rachim.

Dalam pidato sambutannya, Direktur SEAMEO Biotrop, Zulhamsyah Imran mengapresiasi SEAMEO Sekretariat, para anggota Dewan Pembina, para negara anggota SEAMEO, SEAMEO Centers yang lainnya atas kesempatan, dukungan yang berkelanjutan, kerja sama, bimbingan dan hubungan mutual yang sangat erat.

“Saya mengundang dan mengapresiasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia atas dukungannya selama ini kepada SEAMEO Biotrop dan berharap keberlangsungan dari dukungan tersebut di masa selanjutnya,” ucapnya yang untuk kali pertama bertindak sebagai pimpinan dalam Rapat Dewan Pembina, di Bogor pekan lalu.

Dalam kesempatan ini, ditampilkan video PROFIL SEAMEO BIOTROP dan video capaian SEAMEO BIOTROP untuk tahun fiskal 2020-2021. Selain itu, kegiatan ini juga mengetengahkan 9 working papers dan 5 info papers, dengan isu utama proposal rencana pembangunan lima tahun yang ke-11,  proposal perubahan struktur organisasi, serta rencana penelitian dan pelatihan tahun 2022.  Rapat Dewan Pembina ini dipimpin oleh Rektor Institut Pertanian Bogor, Arif Satria dan perwakilan pimpinan dari Laos yakni Vongvilay Vongkhamsao.

Rapat Dewan Pembina ini dihadiri secara virtual oleh Dewan Pembina SEAMEO BIOTROP dari 11 negara, yaitu: Brunei Darussalam, Kamboja, Laos, Indonesia, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, Timor Leste dan Vietnam, Direktur SEAMEO Sekretariat, dan Deputi Direktur Bidang Program SEAMEO Sekretariat.  

Direktur International Centre for Collaboration Office - Institut Pertanian Bogor serta Programme Officer SEAMEO Sekretariat juga menghadiri Rapat Dewan Pembina tersebut secara daring sebagai pengamat.  Sedangkan pengamat dari Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat (BKHM) Kemendikbudristek RI, Dewan Direksi, manajer dan staf SEAMEO Biotrop menghadiri acara ini secara langsung dari Hotel Santika, Bogor, Jawa Barat, Indonesia.* (sis/Denty A.)
Sumber :

 


Penulis : pengelola web kemdikbud
Editor :
Dilihat 3282 kali