13707 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Donor Darah Pegawai Kemdikbud

Jakarta --- Masih dalam rangkaian Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) menyelenggarakan kegiatan donor darah. Kegiatan yang bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) ini digelar di Plaza Insan Berprestasi, Gedung A, Kemdikbud, Senin (28/05). Kepala Biro Umum Kemdikbud Muhammad Qodrat Wisnu Aji mengatakan, aksi donor darah ini ditargetkan mencapai 200 orang pegawai. “Sampai pukul 10.30, sudah 100 orang. Mudah-mudahan tercapai 200 orang,” katanya. Acara donor darah ini selesai pada pukul 12.00 WIB. Wisnu mengatakan, kegiatan ini bukan sebuah kewajiban, tapi lebih menjadi imbauan untuk membantu sesama. Himbauan telah disampaikan pada semua level struktural yang ada. Dokter…

Tulisan: Perguruan Tinggi Menjadi "Agent of Change"

    Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan,khusus Regional VI menyelenggarakan Training On Traineers (TOT) Pendidikan Anti Korupsi (PAK) bagi kalangan perguruan tinggi di seluruh Indonesia pada tanggal 23-25 Mei 2012 diikuti oleh 14 dosen dari 8 PTN dan 86 dosen dari 43 PTS di Hotel Santika Premier, Semarang(25/5). Menurut Koordinator Kopertis VI Prof. Mustafid,”Melalui pendidikan anti korupsi diharapkan bisa membangun budaya akademik yang kondusif. Baik itu bagi kalangan akademisi maupun staff non akademisi. Sehingga berujung pada terbangunnya karakter anti korupsi”.   Sementara itu, Prof. Dr.Nanang T. Puspito (Institut Teknologi Bandung) di awal pembukaan Traning menuturkan,”TOT kerap diawali…

Tulisan: Presiden Mencoba Mobil Listrik UGM

Yogyakarta -- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mencoba mobil listrik e-Semar yang dikembangkan Universitas Gadjah Mada (UGM) di halaman Gedung Agung, Istana Kepresidenan Yogyakarta, Jumat (25/5). Presiden berkeliling halaman Gedung Agung Yogyakarta dengan mobil listrik tersebut, mulai dari samping Wisma Negara hingga ke depan Gedung Utama. Mobil yang masih terus dikembangkan tersebut,  telah digunakan tiga hari sekali di lingkungan UGM. Mobil tersebut menggunakan listrik yang mampu bertahan sekitar enam jam sekali isi baterai, dengan kecepatan maksimal 40 kilometer per jam. Seusai menjajal mobil tersebut, Presiden SBY mengatakan bahwa pengembangan mobil-mobil hemat bahan bakar dan ramah lingkungan telah menjadi program pemerintah. Menurut…

Tulisan: Mahasiswa China Baca Puisi Bung Karno

Beijing --- An Xiaoshan, mahasiswa Cina membacakan puisi karya Bung Karno berjudul “ Aku Melihat Indonesia”, di Aula Guangxi Normal University, Republik Rakyat China pada Malam Kebudayaan Indonesia, Sabtu (26/05). An Xiaoshan berdiri tenang di atas panggung didampingi seluruh dosen program studi Bahasa Indonesia. Setiap bait sajak diterjemahkan pembawa acara dalam Bahasa Mandarin. Mendadak suasana gedung yang menampung 5.000 penonton tersebut sunyi senyap dan terpaku, gelegar suara An Xiaoshan membawakan sajak tersebut seperti melarutkan hadirin dalam perjalanan imajiner An Xiaoshan bersama Bung Karno menjelajah Indonesia. Sesaat selesai sajak dibacakan, hadiran berdiri dan bertepuk tangan dengan durasi yang lama dan terdengar…

Tulisan: Bersekolah Lewat Sungai

Kupang --- Siswa-siswi SMA Negeri 1 Amarasi Timur, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) harus melalui jalan berliku, naik turun bukit, dan melewati beberapa sungai untuk sampai ke sekolah mereka. Sekolah yang berada sekitar 120 kilometer dari kota Kupang ini terpencil dan minim sarana komunikasi. Sinyal telepon seluler tidak akan ditemui di daerah ini. Lulusan Jurusan Pendidikan Kimia Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Nayudin Hanif, ditugaskan untuk mengajar di sekolah tersebut. “Setelah lulus dari UPI pada 21 Desember 2011, saya memutuskan meninggalkan tanah kelahiranku di Serang, Banten, dan ditugaskan di sini,” katanya pria lolos seleksi program SM-3T (Sarjana Mendidik di Daerah…

Tulisan: PTN Penentu Kriteria Penerima Bidikmisi Jalur Undangan

Jakarta --- Untuk menjaring penerima bantuan pendidikan Bidikmisi melalui jalur undangan, setiap perguruan tinggi negeri (PTN) memiliki kriteria masing-masing. Baik dari penilaian akademik melalui rapor, maupun penilaian latar belakang daerah, sekolah, dan alumni. "Semua tergantung perguruan tinggi negerinya mau mempertimbangkan kriteria seperti apa," kata Sekretaris Umum Seleksi Nasional Mahasiswa Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2012, Rochmat Wahab, di Gedung Kemdikbud, Sabtu (26/05). Meski kriteria penerimaan ditentukan masing-masing PTN, kriteria miskin dan berprestasi tetap harus terpenuhi. Rektor Universitas Negeri Yogyakarta ini mengimbau bagi siapa pun yang mendaftar, sangat diharapkan untuk jujur. "Kalau teridentifikasi ada kecurangan, akan digugurkan, dan bukan hanya akan diketahui…

Tulisan: Pengumuman Hasil SNMPTN Jalur Undangan Dipercepat

Jakarta --- Hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2012 jalur undangan semula dijadwalkan akan diumumkan 28 Mei 2012. Namun, karena hasil Ujian nasional (UN) diumumkan lebih cepat, maka pengumuman hasil SNMPTN jalur undangan dimajukan hari ini, Sabtu (26/05), pukul 17.00. "Pengumumannya bisa dilihat di www.snmptn.ac.id, dan www.its.ac.id," ujar Sekretaris Umum SNMPTN Rochmat Wahab, saat menggelar jumpa pers di Gedung Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kemdikbud, Sabtu (26/05) siang. Keputusan untuk mempercepat pengumuman hasil jalur undangan ini diambil dengan pertimbangan untuk memberi waktu lebih panjang bagi siswa untuk melengkapi pendaftaran SNMPTN ujian tulis. Hingga saat ini, kata Rochmat, masih sekitar…

Tulisan: Faktor Penyebab Ketidaklulusan Ujian Nasional

Jakarta --- Ada dua faktor ketidaklulusan siswa dalam Ujian Nasional (UN) 2012. Nilai rata-rata yang di bawah 5,5 dan atau salah satu atau lebih nilai mata pelajaran bernilai kurang dari empat. Dari pemetaan hasil UN, diketahui sebanyak 5301 siswa atau 69,94 persen dari total ketidaklulusan adalah dikarenakan rata-ratanya tidak mencapai 5,5. Sedangkan 30,06 persen atau 2.278 siswa lainnya dikarenakan ada satu atau lebih mata pelajaran yang kurang dari 4. "Rata-rata yang tidak mencapai nilai 5,5 atau ada mata pelajaran yang tidak mencapai nilai 4 itu bisa juga dikarenakan nilai ujian sekolah siswa tidak lengkap," kata Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhammad…

Tulisan: Bantuan Khusus untuk Sekolah dengan Kelulusan Nol Persen

Jakarta --- Dari hasil pemetaan nilai UN, diketahui bahwa ada empat sekolah yang memiliki kelulusan nol persen. Total siswa tidak lulus dari keempat sekolah tersebut adalah 41 orang. “Sekolah-sekolah tersebut dua berada di Sumatera Utara, satu di Maluku Utara, dan satu di Sulawesi Tenggara,” ujar Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhammad Nuh para wartawan di Gedung Kemdikbud, Kamis (24/05). Untuk keempat sekolah tersebut, akan disiapkan intervensi khusus untuk membantunya. Intervensi khusus telah terbukti membantu sekolah yang tahun lalu tidak lulus seratus persen membenahi kualitasnya, dan lulus seratus persen pada tahun ini. “Intervensinya sesuai dengan permasalahan yang mereka hadapi,” tuturnya. Salah satu…