7186 hasil pencarian untuk "siswa".
Jakarta, 7 Maret 2024 – Dalam Sidang Komisi X DPR RI yang berlangsung di Gedung Nusantara, Jakarta pada Rabu (6/3), Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim menyampaikan capaian kinerja yang mendukung optimalisasi program Prioritas Nasional. Ia menjabarkan bahwa akses layanan pendidikan berhasil ditingkatkan cakupannya adalah Angka Kesiapan Sekolah, Angka Partisipasi Sekolah 7-12 tahun dan 13-15 tahun, dan Angka Partisipasi Kasar SMA/SMK/MA/SMLB/ Sederajat dan Perguruan Tinggi. Lalu, proporsi peserta didik yang memiliki nilai di atas batas minimum dalam asesmen kompetensi minimum untuk literasi dan numerasi juga mengalami peningkatan. Seiring dengan peningkatan indeks kemahiran berbahasa Indonesia. “Dalam mendukung…
Jakarta, 7 Maret 2024 - Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) Kemendikbudristek RI bekerja sama dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) menyelenggarakan kembali Program Microcredential CS50x Indonesia–Harvard University. Setelah sukses dengan penyelenggaraan program pilot tahun lalu, terjadi peningkatan pada jumlah peserta guru dari 150 menjadi 273 orang guru pada jenjang SMP, SMA, dan SMK. Setelah Program CS50x berlangsung selama 22 minggu secara daring, para peserta terpilih akan mengikuti rangkaian program luring 5 hari di Jakarta Intercultural School yang dipandu secara langsung oleh Prof. David J. Malan, Gordon McKay Professor, Practice of Computer Science Harvard University. Mendikbudristek Nadiem Makarim…
Denpasar, 6 Maret 2024 — Partisipasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) dalam acara Business Matching 2024 menghadirkan dua puluh dua stan yang berisikan produk hasil karya inovasi anak bangsa dalam beberapa bidang. Keikutsertaan Kemendikbudristek dalam acara Business Matching 2024 juga merupakan upaya dalam menyinergikan antara sektor pendidikan dengan perkembangan dunia industri terkini. Kepala Biro Umum dan Pengadaan Jasa Kemendikbudtistek, Triyantoro, mengatakan bahwa kontribusi Kemendikbudristek setidaknya selain stan pameran adalah juga mengawal capaian kementerian yang dilaporkan kepada Kementerian Perindustrian (Kemenperin). “Dalam forum Business Matching 2024 ini kita juga memberi umpan untuk kebutuhan revitalisasi perguruan tinggi senilai 4,7 triliun. Kita…
Jakarta, 2 Maret 2024 - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menggelar pembekalan bersama komunitas mitra binaan untuk mendorong Merdeka Belajar menjadi Gerakan Bersama masyarakat. Pelatihan tersebut diikuti oleh 30 anggota komunitas yang berasal dari komunitas orang tua, guru, pelajar, dan mahasiswa yang diwakili oleh komunitas Kami Pengajar, Sidina Community, dan Pemuda Pelajar Merdeka. Diselenggarakan di Jakarta, Jumat (1/3), kegiatan pembekalan ini diawali dengan dialog bersama Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan (BSKAP), Kemendikbudristek, Anindito Aditomo sebagai narasumber. Saat dialog berlangsung, salah satu anggota komunitas Kami Pengajar, Budi Utomo, menuturkan bahwa kehadiran Kurikulum Merdeka mendapat respons yang baik…
Batam, 1 Maret 2024 — Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa) terus berupaya untuk meningkatkan minat baca bagi generasi muda melalui penyediaan buku bacaan yang bermutu. Minat baca ini juga berkaitan erat dengan penguatan literasi yang merupakan salah satu program prioritas Kemendikbudristek. Kemendikbudristek telah mengambil langkah besar dalam pemberian akses terhadap buku bermutu dengan mengirimkan bantuan buku bacaan anak. Pada tahun 2022, sebanyak 15,4 juta eksemplar buku bacaan telah dicetak dan didistribusikan ke sejumlah sekolah dasar di seluruh Indonesia yang memiliki tingkat literasi rendah berdasarkan hasil asesmen nasional dan daerah 3T.…
Batam, 1 Maret 2024 — Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) terus berkomitmen melakukan pelindungan bahasa dan sastra daerah sebagai salah satu program prioritasnya. Komitmen ini diwujudkan melalui program bertajuk Revitalisasi Bahasa Daerah yang pada tahun 2024 akan dilaksanakan di seluruh provinsi di Indonesia, termasuk Kepulauan Riau, melalui Kantor Bahasa Provinsi Kepulauan Riau. Untuk itu, Kantor Bahasa Provinsi Kepulauan Riau menyelenggarakan Rapat Koordinasi Antarinstansi Persiapan Revitalisasi Bahasa Daerah di Batam pada 28 Februari s.d. 1 Maret 2024. Dengan melibatkan pemerintah daerah provinsi dan kabupaten/kota di Kepulauan Riau, kegiatan ini bertujuan untuk membangun…
Jakarta, 1 Maret 2024–Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa) terus berkomitmen untuk mengimplementasikan pemajuan kebahasaan dan kesastraan. Salah satunya adalah dengan menggiatkan pemanfaatan Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia (UKBI) Adaptif Merdeka melalui Diseminasi Nasional Kemahiran Berbahasa Indonesia. Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim, menyampaikan apresiasi kepada Badan Bahasa yang terus mengukuhkan kedudukan bahasa Indonesia, baik sebagai bahasa nasional maupun sebagai bahasa negara. “Salah satu terobosan yang telah kami hadirkan adalah UKBI adaptif Merdeka. Sejak diluncurkan tahun 2021 lalu program ini menjadi layanan profesional tes kemahiran berbahasa Indonesia bagi…
Jakarta, 27 Februari 2024 – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Menengah, secara resmi meluncurkan dokumen Peta Jalan atau Roadmap Sanitasi Sekolah 2024-2030. Dokumen ini menjadi landasan perencanaan bagi seluruh pihak terkait untuk mewujudkan sanitasi sekolah yang berkualitas di akhir tahun 2030. Pelaksana tugas (Plt.) Direktur Sekolah Menengah Pertama yang juga berperan sebagai Supervisor Gerakan Sekolah Sehat (GSS), I Nyoman Rudi Kurniawan, dalam laporannya menyampaikan bahwa Kemendikbudristek bersama pemangku kepentingan lainnya telah mengambil langkah-langkah untuk memperkuat pengembangan sanitasi sekolah melalui berbagai intervensi. “Kami telah memperbarui kebijakan dan standar nasional…
Jakarta, 27 Februari 2024 – Ketersediaan akses air, sanitasi, dan higienitas (kebersihan) atau Water, Sanitation, and Hygiene (WASH) memberikan dampak yang luar biasa pada pembangunan sektor kesehatan, ekonomi, hingga pendidikan. Khusus pendididikan, ketersediaan akses WASH di sekolah bagi peserta didik menjadi salah satu komponen penting yang perlu diperhatikan dalam mewujudkan Sekolah Sehat yang berfokus pada kesehatan lingkungan.
Berangkat dari hal tersebut, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Menengah, meluncurkan dokumen Peta Jalan atau Roadmap Sanitasi Sekolah 2024-2030 sebagai landasan perencanaan bagi seluruh pihak terkait untuk mewujudkan sanitasi sekolah…
Jakarta, 24 Februari 2024 — Sebagai upaya meningkatkan kualitas dalam memberikan layanan fasilitasi administrasi dan pembelajaran mata kuliah bagi mahasiswa peserta program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) di perguruan tinggi penerima, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan bimbingan teknis (bimtek) mata kuliah perguruan tinggi penerima program PMM angkatan 4. Penyelenggaraan bimtek digelar dengan tujuan membahas rekomendasi perbaikan dan peningkatan kualitas pembelajaran dalam pelaksanaan program. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring selama dua hari mulai 21 s.d. 22 Februari 2024 di kanal Youtube Pertukaran Mahasiswa Merdeka. Pada seri pertama, bimtek ini membahas tentang “Desain Mata Kuliah, Metode Pembelajaran, dan Strategi Penilaian”.…