7186 hasil pencarian untuk "siswa".
Jakarta --- Dalam Ujian Nasional (UN) tahun 2013 dipastikan setiap siswa akan mengerjakan paket soal yang berbeda. Karena dalam satu ruang ujian disiapkan 20 paket soal yang ditandai dengan barcode, tidak seperti tahun lalu yang hanya menggunakan lima variasi soal. Tujuannya, agar siswa lebih konsentrasi dalam mengerjakan soal ujiannya, daripada harus mencoba melakukan kecurangan selama ujian berlangsung. Hal tersebut dikemukakan oleh Ketua Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) M. Aman Wirakartakusumah, Kamis (7/3), di Jakarta. “Dalam bahasa positifnya, tujuan variasi soal adalah untuk memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk mengerjakan soalnya masing-masing,” tuturnya. Variasi soal ini selain bertujuan untuk mengecilkan kemungkinan siswa…
Tangerang Selatan -- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh hari ini, Rabu (13/3/2013) meresmikan Wahana Jelajah Angkasa, yaitu sebuah laboratorium mini untuk mengamati jagad raya melalui gambar-gambar yang diambil dari repository organisasi penjelajahan luar angkasa Amerika Serikat (NASA). Peresmian wahana ini digelar di kantor Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan (Pustekkom) Kemdikbud, Ciputat Tangerang Selatan, dimana Wahana Jelajah Angkasa ini berada. Wahana pendidikan ini hadir berkat kerja sama antara Pustekkom Kemdikbud dengan Microsoft Research. Mendikbud menyambut positif hadirnya wahana pendidikan ini, dan berharap Wahana Jelajah Angkasa tersebut menjadi wahana wisata edukasi yang mencerdaskan sekaligas menyenangkan. "Istilah wisata edukasi ini…
Surakarta, Jawa Tengah -- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh berjanji untuk memperluas jangkauan beasiswa Bidikmisi. Jangkauan itu diperuntukkan bagi pendidikan profesi kedokteran, dan kependidikan. Sebanyak Rp 1,4 triliun anggaran akan disediakan untuk beasiswa Bidikmisi bagi 91.400-an mahasiswa tidak mampu di tahun 2013. Anggaran tersebut lebih besar dari tahun lalu, dikarenakan sebagian anggaran tersebut disiapkan bagi mahasiswa kedokteran dan pendidikan guru agar bisa kuliah sampai menjadi seorang dokter, atau pengajar. "Kan cita-citanya bukan S.Ked, tapi dokter, begitu juga guru. Jadi, negara masih memperpanjang beasiswanya," ujar Nuh di hadapan 1.800-an mahasiswa penerima beasiswa Bidikmisi di UNS, Surakarta, Jawa Tengah, Senin…
Surakarta, Jawa Tengah -- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh, bersilaturahmi dengan para mahasiswa penerima beasiswa Bidikmisi di Universitas Negeri Sebelas Maret, Solo, Jawa Tengah. Kesempatan silaturahmi ini serangkaian dengan acara peresmian tujuh infrastruktur di kampus tersebut. Sepanjang silaturahmi, suasana kekeluargaan kental terasa antara Mendikbud dan para mahasiswa. Hal itu terlihat saat Mendikbud menanyai pengalaman hidup 20 mahasiswa di antara 1.800 mahasiswa yang hadir. Dan di akhir acara, Mendikbud memberikan dukungan terhadap UNS untuk tetap melakukan keramahan sosial terhadap mahasiswa tidak mampu. "Teruskan, dan tingkatkan keramahan sosial untuk mahasiswa tidak mampu," himbau Nuh, Senin (11/3). Menteri yang mengambil spesialisasi…
Surakarta, Jawa Tengah -- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh meresmikan tujuh bangunan infrastruktur sarana prasarana layanan pendidikandi Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS). Ketujuh bangunan itu adalah gedung asrama mahasiswa, gedung program pascasarjana, renovasi Masjid Nurul Huda, gedung pusat pengembangan usaha dan bisnis, gedung pusat pendidikan dan pelatihan, gedung jurusan pendidikan teknik kejuruan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, dan stadion UNS. Untuk stadion, renovasi dilakukan dengan penambahan sesuai standarisasi bertaraf internasional. Rektor UNS Ravik Karsidi berharap dengan adanya penambahan fasilitas gedung di UNS ini dapat mendorong peningkatan layanan pendidikan dan meningkatkan kualitas lulusan. Hal itu yang disampaikan Ravik saat…
Tanjungpura -- Dalam rangka kunjungan kerja ke Kalimantan Barat, selain melakukan sosialiasi Kurikulum 2013 di Sambas dan Pontianak, Mendikbud juga bersilaturahim dengan mahasiswa penerima beasiswa bidikmisi Universitas Tanjungpura (Untan), Minggu 10 Maret 2013. Ikut serta pula dalam silaturahim ini anggota Komisi X DPR RI Zulfadhli, dari Fraksi Golkar dan Albert Yaputra dari Fraksi Demokrat. Keduanya berasal dari dapil Kalimantan Barat. Mendikbud memberi dorongan, ketidakmampuan ekonomi tidak boleh menghalangi semangat untuk maju. Beasiswa bidikmisi merupakan jalan untuk membangkitkan semangat mengatasi ketidakmampuan tersebut. Untuk itu, kepada pihak PTN seperti Untan, Mendikbud meminta agar mereka proaktif menemukan lulusan SMA/sederajat dari keluarga tidak mampu…
Sambas--Satu lagi politeknik diresmikan penegeriannya. Sabtu 9 Maret 2013 Mendikbud Mohammad Nuh meresmikan penegerian Politeknik Sambas, Kalimantan Barat. Ikut menyaksikan peresmian ini antara lain anggota DPR RI Komisi X Zulfadhli dan Albert Yaputra, Dirjen Dikmen, Rektor Untan, Direktur Kelembagaan dan Kerjasama Ditjen Dikti, serta Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan. Mendikbud menyatakan politeknik Sambas memiliki peran strategis karena berada di daerah perbatasan dengan negara lain. Karena itu, menurut Nuh, penegerian politeknik Sambas ini memiliki misi bukan sekadar untuk meningkatkan kualitas SDM di Sambas tetapi juga meraih kembali marwah (kehormatan) bangsa. Politeknik Sambas harus bisa membangun daya bangsa. Untuk itu Mendikbud mendorong agar…
Jakarta — Sebanyak Rp 220 Triliun dana transfer daerah untuk pendidikan rawan diselewengkan. Potensi penyelewengan ini muncul karena kurangnya pengawasan yang dilakukan. Hal tersebut disampaikan Inspektur Jenderal Kementerian dan Kebudayaan (Irjen Kemdikbud) Haryono Umar di sela-sela pelantikan pejabat Kemdikbud, di Jakarta, Jumat (8/03/2013). Haryono mengatakan, anggaran sektor pendidikan semakin lama semakin besar. Kewenangan Itjen Kemdikbud, kata dia, hanya pada anggaran yang ada di Kemdikbud sebanyak Rp 73 triliun pada tahun ini. “Itu hanya 20 persen, yang 80 persen ada di tempat lain. Kita ingin tahu bagaimana kondisi saat ini. Kita punya kewajiban moral dana pendidikan itu betul-betul dinikmati masyarakat…
LOMBA PENULISAN ARTIKEL, FEATURES, DAN FOTO BIDANG PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN 2013 Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2013, Pusat Informasi dan Humas Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (PIH Kemdikbud), menyelenggarakan Lomba Penulisan Artikel, Features, dan Lomba Foto Bidang Pendidikan dan Kebudayaan. Tema Lomba adalah “MEMBELI MASA DEPAN DENGAN HARGA SEKARANG” Subtema: Pembiayaan Pendidikan Implementasi Kurikulum 2013 Sarana dan Prasarana Pendidikan Melestarikan Warisan Budaya Kriteria Lomba: Penulisan artikel terbuka untuk umum. Penulisan karangan khas (features) untuk wartawan media cetak. Kategori lomba foto meliputi: pelajar/mahasiswa; umum/profesional; dan wartawan. Karya wartawan sudah pernah dimuat di media cetak atau online, disertakan bukti…
Jakarta --- Persiapan pelaksanaan kurikulum 2013 terus dilakukan, termasuk diantaranya adalah penyiapan buku tematik siswa dan buku guru untuk sekolah dasar. Hingga saat ini tercatat 28.779.198 eksemplar buku yang akan disiapkan. Jumlah tersebut diperoleh dari penghitungan jumlah siswa dikali dengan 8 buku tematik siswa untuk kelas 1, 9 buku tematik siswa untuk kelas 4, buku agama kelas 1 dan kelas 4 masing-masing memiliki enam variasi, buku penjaskes kelas 1 dan kelas 4, buku cadangan sebanyak lima persen, dan buku guru. “Buku cadangan yang lima persen itu adalah buku yang ditaruh di perpustakaan dan digunakan jika terjadi perubahan data di sekolah…