7186 hasil pencarian untuk "siswa".


Tulisan: Anak Berkebutuhan Khusus Unjuk Gigi Dalam Gebyar PK-PLK

Bandung --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) menyelenggarakan Gebyar Pendidikan Khusus dan Pendidikan Layanan Khusus (PK-PLK) Pendidikan Dasar di Bandung, Jawa Barat, Jumat (23/11). Acara yang dibuka oleh Direktur Jenderal Pendidikan Dasar Kemdikbud, Suyanto, ini diikuti oleh 300 peserta yang meliputi siswa, kepala sekolah, manajer bengkel sentra, dan perwakilan dinas pendidikan dari 33 provinsi. Dalam Gebyar PK-PLK kali ini, anak -anak berkebutuhan khusus (ABK) menampilkan kreativitasnya masing-masing. Selain itu diselenggarakan pula berbagai lomba untuk anak-anak tersebut, seperti lomba manajemen pengelolaan dan pemberdayaan sentra, lomba penampilan stand, lomba unjuk karya ABK, lomba/festival band, lomba catur, dan lomba melukis. Dan untuk pertama…

Tulisan: Memupuk Nasionalisme Anak TKI melalui Pendidikan

Tawau Sabah -- Nasionalisme atau kecintaan terhadap tanah air merupakan salah satu bentuk pendidikan karakter yang terus digaungkan Pemerintah Indonesia. Khususnya dalam bidang pendidikan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) terus mengupayakannya melalui Gerakan Nasional Pendidikan Karakter. Pertanyaannya adalah apakan anak-anak TKI yang terlahir di Malaysia begitu saja dibiarkan untuk melupakan Merah Putih dan Garuda. Konsul RI Tawau, Muhammad Soleh ketika ditemui di Wisma Nusatara di kota Tawau (21/11) mengatakan bahwa selama Merah Putih berdiri, adalah kewajiban kita semua untuk menumbuhkan rasa nasionalisme kepada penerus kita. Bahwa pendidikan merupakan prioritas bersama, baik Pemerintah maupun orang tua. Seiring pesatnya permintaan dan upaya…

Tulisan: 170 Guru Dikirim Mengajar Anak TKI di Sabah Malaysia

Tawau, Sabah -- Untuk memenuhi pelayan dan perluasan akses pendidikan anak-anak Tenaga Kerja Indonesia (TKI), pemerintah terus berupaya untuk mengirimkan guru-guru Indonesia. Hingga saat ini, tercatat 170 guru Indonesia yang dikirim melalui program pada Direktorat Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Dasar, Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud). Banyak diantara anak-anak TKI yang tidak memiliki kewarganegaraan dan tidak tercatat karena kehadirannya ilegal. Awalnya, Peraturan Pemerintah Malaysia tidak memperbolehkan para pekerja membawa keluarga. Namun kenyataannya banyak para pekerja Indonesia baik yang legal maupun ilegal turut membawa keluarganya ke Malaysia. Disisi lain, dengan keberadaan pekerja, keluarga, dan anaknya inilah…

Tulisan: 14 Ribu Anak TKI di Malaysia Peroleh Layanan Pendidikan

Jakarta -- Undang-Undang Dasar 1945 Pasal 31 dan Undang-undang RI Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, mengamanatkan berbagai kewajiban yang harus dilaksanakan oleh Pemerintah dalam memenuhi hak setiap warga negaranya dalam memperoleh pendidikan dimanapun mereka berada. Baik yang tinggal di dalam wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) maupun di luar NKRI. Termasuk bagi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang bekerja di Malaysia. Khususnya yang bekerja di sektor perkebunan di sekitar wilayah Sabah. Mereka mengalami kesulitan dalam memperoleh pendidikan bagi anak-anaknya. Melihat kondisi seperti ini, Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) dalam hal ini Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar…

Tulisan: Habibie: Perlu Sinergitas Budaya, Agama, dan Iptek

Jakarta --- Mantan Presiden B.J. Habibie menyatakan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang besar. Bangsa Indonesia memiliki potensi yang luar biasa untuk menjadi lebih besar.  “Sejak semula, bangsa ini dikaruniai Tuhan Yang Maha Kuasa tidak hanya berupa sumber daya alam, tetapi sumber daya manusia,” ujarnya ketika memberikan sambutan seusai menerima penghargaan Anugerah Peduli Pendidikan 2012 mewakili Yayasan Amal Abadi Beasiswa Orbit, yang didirikan istrinya,  Hasri Ainun Habibie, di  Plaza Insan Berprestasi Pendidikan, Gedung A, Kemdikbud, Jakarta, (22/11). Ketika naik  ke panggung untuk memberikan kesan dan pesan, mantan Menteri Riset dan Teknologi ini mampu memesona para hadirin. Mereka fokus  menyimak apa…

Tulisan: Sergious Womsiwor, Pengabdian untuk Masyarakat Merauke

Sergious Womsiwor tidak menyangka dirinya termasuk satu di antara beberapa penerima Anugerah Peduli Pendidikan (APP) 2012 yang diberikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud). Pria berusia 44 tahun ini mengaku bahagia dan terharu perjuangannya di pedalaman Merauke Provinsi Papua mendapat apresiasi pemerintah. "Saya tidak menyangka ketika Pak Bupati Merauke memberi tahu saya mendapat penghargaan dari Kemdikbud," ujar pria kelahiran Biak tersebut. Namun penghargaan bukanlah sesuatu yang ia kejar,melainkan mencerdaskan masyarakat Merauke dan sekitarnya adalah tujuan pengabdiannya. Sergious mengaku masa kecilnya yang mendapat banyak hambatan dalam menempuh pendidikan, menjadi inspirasinya untuk membangun masyarakat Merauke melalui pendidikan. Pria kelahiran Biak, pulau di sebelah…

Tulisan: Anugerah Peduli Pendidikan Dorong Partisipasi Publik Tingkatkan Kualitas Pendidikan

Jakarta --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh, serahkan penghargaan kepada 29 orang, instansi/lembaga pemerintahan, dan yayasan, yang secara aktif membantu Kemdikbud dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Pemberian penghargaan yang dilakukan Kemdikbud secara rutin setiap tahun sejak 2010 ini merupakan bentuk apresiasi pemerintah terhadap partisipasi publik dalam dunia pendidikan. "Ngurusi pendidikan itu tidak mungkin dan tidak boleh dilakukan Kemdikbud sendiri. Tugas kemdikbud selain melaksanakan pendidikan itu sendiri, adalah mendorong meningkatkan partisipasi publik dalam dunia pendidikan," ucap Mendikbud usai pemberian penghargaan pada malam Anugerah Peduli Pendidikan 2012, di Plaza Insan Berprestasi Kemdikbud, Kamis (22/11). Mendikbud mengatakan, dunia pendidikan adalah investasi masa depan…

Tulisan: 29 Orang dan Lembaga Akan Terima Anugerah Peduli Pendidikan 2012

Jakarta --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) kembali akan memberi penghargaan kepada individu, komunitas, atau lembaga yang turut andil dalam pembangunan pendidikan. Tahun ini merupakan kali ketiga bagi Kemdikbud memberikan Anugerah Peduli Pendidikan (APP) sekaligus sebagai pemberian penghargaan peduli pendidikan terbanyak. Pada 2010 dan 2011, Kemdikbud telah memberikan masing-masing 23 penghargaan kepada 23 individu dan atau lembaga. Dan tahun ini, ada 29 orang dan atau lembaga yang dijadwalkan akan menerima penghargaan tersebut pada Kamis (22/11) malam di Plaza Insan Berprestasi Kemdikbud. Penerima penghargaan dibagi ke dalam lima kategori. Pertama, Kategori Perusahaan/BUMN (tujuh penghargaan); kedua, Kategori Kementerian/Lembaga Pemerintah dan Kabupaten/Kota (empat…

Tulisan: Pramuka Akan Jadi Ekskul Wajib

Jakarta --- Kegiatan ekstrakurikuler Praja Muda Karana, atau biasa akrab disebut Pramuka, akan menjadi kegiatan ekstrakurikuler (ekskul) wajib bagi peserta didik di Sekolah Dasar. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh menjelaskan, Pramuka bukan menjadi mata pelajaran wajib, melainkan tetap menjadi kegiatan ekstrakurikuler. “Komposisi proses pembelajaran kan ada intrakurikuler dan ekstrakurikuler,” katanya kepada wartawan usai penandatangan Nota Kesepahaman dengan Dewan Mesjid Indonesia di Gedung A Kemdikbud, Selasa (20/11). Menteri Nuh mengatakan, setidaknya ada dua hal yang menjadi alasan dalam menjadikan Pramuka sebagai ekstrakurikuler wajib. “Pertama, dasar legalitasnya jelas. Ada undang-undangnya,” ujarnya. Undang-undang yang dimaksud adalah UU Nomor 12 tahun 2010 tentang…

Tulisan: Tingkatkan Kualitas Batik Melalui Lomba Cipta Seni Batik Nusantara 2012

Jakarta --- Dalam dunia tata busana, batik sudah menjadi pilihan masyarakat untuk dipakai dalam berbagai kesempatan. Namun untuk keperluan interior, batik baru populer di kalangan tertentu. Melihat peluang tersebut, Direktorat Jenderal Kebudayaan Kemdikbud mengadakan sebuah kejuaraan yang disebut Lomba Cipta Seni Batik Nusantara 2012. Dengan tema “Melestarikan Warisan Batik Dalam Semangat Kolaborasi Antar Generasi”, lomba ini telah menghasilkan karya-karya luar biasa yang merupakan hasil kolaborasi pengrajin dan siswa SMA/SMK. Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Wiendu Nuryanti, menggambarkan betapa batik akan menjadi sebuah kebanggan jika bisa dipakai untuk busana sekaligus memenuhi setiap sudut rumah dan hotel-hotel. Dengan lomba semacam ini bisa…