Kampus Mengajar 7 Resmi Berakhir, Ini Kisah Pengabdian Mahasiswa untuk Negeri  ( 27 Juni 2024, Dilihat 1440 kali . )
Mahasiswa peserta Kampus Mengajar Angkatan 7 telah menjalani enam belas minggu pengabdian di sekolah penugasan sejak program dilaksanakan pada 19 Februari 2024 lalu. Total terdapat lebih dari 32.000 mahasiswa yang ditugaskan ke lebih dari 7.000 satuan pendidikan, baik di tingkat SD, SMP, maupun SMK di seluruh Indonesia.
 
 

Refleksi Kolaborasi Pemda di Sulawesi Barat dalam Melanjutkan Gerakan Merdeka Belajar  ( 26 Juni 2024, Dilihat 609 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) terus bersinergi dan berkolaborasi dengan pemerintah daerah (Pemda) dalam melanjutkan gerakan Merdeka Belajar. Hal ini dilakukan untuk mendorong peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) daerah khususnya di Sulawesi Barat.
 

Kemendibudristek Lanjutkan Program Bantuan Pemerintah Bidang Kebahasaan & Kesastraan Bagi Komunitas  ( 26 Juni 2024, Dilihat 823 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa), pada tahun ini kembali menyalurkan Bantuan Pemerintah Bidang Kebahasaan dan Kesastraan. Sejak tahun 2023, Badan Bahasa telah menginisiasi rintisan penyaluran Bantuan Pemerintah (Banpem) Bidang Kebahasaan dan Kesastraan: Penguatan Komunitas Sastra. Pemberian bantuan ini diharapkan dapat meningkatkan peran komunitas sastra sebagai pihak pemroduksi karya dan dapat menjadi penggerak sekaligus penguat dalam membangun kesastraan di tengah masyarakat, serta mengembangkan kesastraan dan menyebarluaskan produk karyanya.
 

ASEAN University Games 2024 Resmi Dibuka, Ratusan Mahasiswa Indonesia Siap Raih Prestasi Terbaik  ( 26 Juni 2024, Dilihat 706 kali . )
ASEAN University Games (AUG) merupakan ajang olahraga dua tahunan yang melibatkan atlet dari perguruan tinggi di negara-negara anggota ASEAN telah resmi dibuka, di GOR Basket Universitas Negeri Surabaya (Unesa), pada Selasa (25/6). Tahun ini merupakan kali kelima Indonesia menjadi tuan rumah AUG yang diselenggarakan pada tanggal 25 Juni hingga 6 Juli 2024 di Jawa Timur (Surabaya-Malang).
 

Pesona Aceh: Napak Tilas Laskar Rempah Batch Kayu Manis di Pulau Sabang dan Kota Banda Aceh  ( 26 Juni 2024, Dilihat 1170 kali . )
Provinsi Aceh, dengan pesona alamnya yang memukau dan sejarahnya yang kaya, kembali menjadi pusat perhatian saat Laskar Rempah batch Kayu Manis menapakkan kaki di Pulau Sabang dan Kota Banda Aceh. Tidak hanya sekadar wisata, kunjungan ini adalah sebuah perjalanan spiritual dan edukatif untuk menelusuri jejak masa lalu rempah yang pernah mengharumkan Nusantara.
 

Perkuat Reputasi Pendidikan Internasional, IISMA Lanjutkan Kerja Sama dengan University of Pécs  ( 25 Juni 2024, Dilihat 1070 kali . )
Kerja sama IISMA dengan University of Pécs terus berlanjut. University of Pécs merupakan universitas mitra dari Hungaria yang telah bergabung sejak pertama kali program IISMA diluncurkan pada 2021 silam. Pada 7 Mei 2024 lalu, Koordinator Program Studi Luar Negeri dari University of Pécs, Boglárka Vecsánin, melakukan kunjungan ke Sekretariat IISMA di Yogyakarta.
 

Tekankan Sportivitas, Kemendikbudristek Lepas Kontingen Indonesia Mengikuti AUG 2024  ( 25 Juni 2024, Dilihat 609 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) dan Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa), terus berupaya meningkatkan talenta di bidang olahraga. Tahun ini Indonesia menjadi tuan rumah kompetisi olahraga mahasiswa bergengsi tingkat Asia Tenggara, ASEAN University Games (AUG) ke-21 yang diikuti sekitar 5.000 orang dari 11 negara ASEAN.
 

IISMA Membangun Negeri: Kisah Sukses Alumni IISMA di Coventry University Inggris  ( 25 Juni 2024, Dilihat 1101 kali . )
Beasiswa pertukaran pelajar Indonesian International Students Mobility Awards (IISMA) sekali lagi menorehkan prestasinya untuk ikut serta membangun negeri. Dua alumni mahasiswa vokasi penerima beasiswa IISMA yang sebelumnya diterima di Coventry University Inggris untuk program pertukaran pelajar selama satu semester, setelah lulus berhasil diterima dalam program strata 2, Magister Riset (MSc) di universitas yang sama. Lebih lanjut, program MSc ini merupakan program fast track yang memungkinkan mereka untuk berlanjut ke program strata 3 atau PhD.
 

Wujudkan Pemerataan Akses dan Kualitas Pendidikan Melalui PPDB  ( 25 Juni 2024, Dilihat 1140 kali . )
Berdasarkan kajian Pusat Standar dan Kebijakan Pendidikan (2024), PPDB berhasil menurunkan kesenjangan hasil belajar, terutama dalam literasi dan numerasi, antara sekolah dengan 20 persen status sosial ekonomi (SSE) teratas dan sekolah median di jenjang SMP dan SMA. Sistem PPDB yang berlaku saat ini memberikan kesempatan sekolah menerima peserta didik dari latar belakang ekonomi yang lebih beragam dan capaian hasil belajar tingkat sekolah cenderung lebih merata antarsekolah.
 

Mimpi Aurelia Awardee IISMA Raih Sukses Jalani Studi di Amerika  ( 25 Juni 2024, Dilihat 1170 kali . )
Setiap perjalanan menuju impian memiliki rintangan dan tantangan yang harus dihadapi. Namun, keberanian untuk terus berjuang adalah kunci untuk mencapai tujuan. Aurelia Zahra, mahasiswa program studi Administrasi Bisnis FISIP Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR), merupakan contoh nyata dari keberanian dan ketekunan dalam mengejar impian.
 

Kampus Merdeka Fair 2024 Serukan Mahasiswa Berkontribusi Membangun Daerah  ( 24 Juni 2024, Dilihat 1248 kali . )
Mahasiswa merupakan salah satu agen perubahan bangsa. Melalui program-program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek)mahasiswa tidak hanya memperoleh pengetahuan dan keterampilan yang akan berguna saat terjun di dunia nyata, namun juga membantu pembangunan di daerah.
 

Praktik Baik Universitas Pamulang “Berbagi Untuk Negeri” Permudah Akses Pendidikan Tinggi  ( 24 Juni 2024, Dilihat 1497 kali . )
Pendidikan merupakan salah satu pilar penting dalam membangun bangsa, tetapi masih banyak masyarakat Indonesia yang tidak memiliki akses dan kesempatan untuk mengenyam pendidikan tinggi. Menurut data statistik, dari rata-rata 4 juta lulusan SMA/SMK/sederajat, tidak sampai 2 juta orang yang diterima di perguruan tinggi. Dan sisanya belum tentu bisa langsung bekerja dikarenakan mereka belum memiliki skill yang dibutuhkan.
 

Memupuk Semangat MBKM Mandiri Lewat Buku Praktik Baik  ( 24 Juni 2024, Dilihat 1084 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melahirkan inovasi berupa program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) untuk mentransformasi sistem pendidikan tinggi di Indonesia supaya lebih relevan dengan perkembangan zaman dan kebutuhan masyarakat.
 

Kemendikbudristek Tingkatkan Pelayanan Publik dengan Peresmian Call Center ULT  ( 24 Juni 2024, Dilihat 676 kali . )
Dalam rangka optimalisasi layanan masyarakat, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat meresmikan ruang call center di Unit Layanan Terpadu (ULT), Gedung C Kompleks Kemendikbudristek, Jakarta, pada Senin (24/6).
 

Dirjen Diktiristek Ajak Humas PTN dan LLDIKTI Kolaborasi Jaga Reputasi Institusi  ( 22 Juni 2024, Dilihat 975 kali . )
Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Dirjen Diktiristek), Abdul Haris mengajak seluruh Hubungan Masyarakat (Humas) Perguruan Tinggi Negeri (PTN) akademik dan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) untuk berkolaborasi membangun dan menjaga reputasi dan citra institusi pendidikan tinggi. Hal ini disampaikan Dirjen Haris saat memberi pengarahan pada pembukaan Rapat Kerja Kehumasan Pendidikan Tinggi yang diselenggarakan pada Rabu (19/6) di Badung, Bali.
 

Gotong Royong Lintas Kementerian/Lembaga Tangani Pengaduan PPDB TA 2024/2025  ( 22 Juni 2024, Dilihat 744 kali . )
Penanganan pengaduan menjadi salah satu langkah penting dalam menciptakan pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) yang berkeadilan. Undang-undang Nomor 18 Tahun 2009 menyebut, masyarakat memiliki hak untuk mengakes informasi dan menerima pelayanan publik dari pemerintah. Hal tersebut meliputi kebenaran isi standar pelayanan, mengawasi pelaksanaan standar pelayanan, dan mendapat tanggapan terhadap pengaduan yang diajukan.
 

Rayakan Tujuh Tahun UU Pemajuan Kebudayaan, Kemendikbudristek Gelar “Jalan Kebudayaan”  ( 21 Juni 2024, Dilihat 1068 kali . )
Kebudayaan Indonesia yang tak terhitung jumlahnya merupakan warisan berharga yang menjadi identitas nasional sekaligus aset pembangunan. Untuk melindungi, mengembangkan, dan memanfaatkan kekayaan ini secara berkelanjutan, pemerintah Indonesia telah menetapkan landasan hukum yang kokoh melalui Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan.
 

Septian, Penjual Angkringan yang Wakili Indonesia di WorldSkills Competition Lyon 2024  ( 21 Juni 2024, Dilihat 1200 kali . )
Septian Agung Nugroho tak menduga di usianya yang masih muda, ia mendapat kesempatan emas untuk mewakili Indonesia di ajang bergengsi dunia WorldSkills Competition (WSC) di Lyon, Prancis, pada 10 s.d. 15 September 2024 mendatang. Alumni SMK Negeri 1 Jenangan, Ponorogo ini pada masa pandemi sempat membuka usaha angkringan kecil-kecilan. Namun, segalanya berubah saat ia mencoba mengikuti Ajang Talenta Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK Tahun 2021 dan berhasil meraih medali perunggu pada bidang Mechatronics. 
 

Ribuan Warga Australia Nikmati Pasar Malam Indonesia di UNSW  ( 21 Juni 2024, Dilihat 948 kali . )
Di tengah cuaca yang dingin dan diselingi hujan beberapa kali, ribuan pengunjung memadati acara Indonesia Night Market (INM) pada Jumat malam, (14/6). Kegiatan yang diselenggarakan Perhimpunan Pelajar Indonesia Australia (PPIA) University of New South Wales (UNSW) ini menjadi salah satu program pamungkas pengurus PPIA UNSW. INM sendiri bertujuan untuk mengenalkan Indonesia kepada warga Australia dan dunia melalui pasar malam budaya. Kegiatan dilaksanakan di kampus UNSW yang terletak di Randwick City, yang berbatasan dengan kota Sydney Australia.
 

Perkuat Promosi Bahasa dan Budaya Indonesia, Atdikbud Canberra dan CESA Tanda Tangani MoU  ( 21 Juni 2024, Dilihat 960 kali . )
Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) KBRI Canberra dan Catholic Education South Australia (CESA) menandatangani perjanjian kerja sama dalam bentuk Memorandum of Understanding (MoU) pada Jumat (14/6). Penandatanganan berlangsung di Cardijn College, salah satu sekolah di bawah CESA. Tujuan dari penandatangan MoU ini adalah untuk meningkatkan kerja sama dalam bidang pendidikan dan promosi bahasa dan budaya antara sekolah-sekolah di bawah CESA dengan sekolah-sekolah di Indonesia.