13602 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Dunia Bersiap Menyukseskan KTT Luar Biasa OKI ke-5

Menindaklanjuti permintaan Y.M. Mahmoud Abbas, Presiden Palestina, Pemerintah RI akan menjadi tuan rumah Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Luar Biasa Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) ke-5 tentang Palestina dan Al-Quds Al-Sharif di Jakarta, 7 Maret 2016. KTT akan didahului oleh Pertemuan Pejabat Tinggi dan Pertemuan Tingkat Menteri pada tanggal 6 Maret 2016.   Penyelenggaraan KTT tersebut dilatarbelakangi berbagai perkembangan yang mengkhawatirkan di Palestina dan Al-Quds Al-Sharif. Proses negosiasi perdamaian antara Palestina dan Israel tidak menunjukkan kemajuan berarti dan siklus kekerasan baru yang dimulai pada akhir tahun 2015 tidak menunjukkan tanda-tanda berakhir. Otoritas dan pemukim Israel terus menggunakan kekerasan yang melampaui batas…

Tulisan: Kemendikbud Fasilitasi Temu Komunitas Film Indonesia

Baturraden, Kemendikbud --- Pusat Pengembangan Perfilman Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Pusbang Film Kemendikbud) bermitra dengan enam lembaga menyelenggarakan Temu Komunitas Film Indonesia 2016 di Baturraden, Purwokerto, Jawa Tengah, 25-26 Maret 2016. Keenam lembaga tersebut adalah Boemboe, CLC Purbalingga, Cinema Poetica, JKF Banyumas, Serunya, dan Viddsee, serta undangan lainnya. Acara ini dihadiri oleh 400-an peserta dari 95 komunitas yang berasal dari 33 kota mewakili 14 provinsi di Indonesia. Temu Komunitas Film Indonesia merupakan wadah yang bertujuan untuk memberikan ruang kepada para komunitas film untuk berkumpul dan saling berbagi informasi, ilmu, dan jaringan, sehingga diharapkan akan muncul ide-ide baru dari pertemuan ini.…

Tulisan: Kelas Inspirasi Sinema Akan Hadir di Sekolah Meriahkan Hari Film Nasional

Jakarta, Kemendikbud --- Kelas Inspirasi Sinema (KIS) akan menjadi salah satu kegiatan dari rangkaian peringatan Hari Film Nasional 2016. Ketua Panitia Hari Film Nasional 2016, Niniek L Karim mengatakan, Kelas Inspirasi SInema merupakan inisiatif dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan. Peringatan Hari Film Nasional 2016 diselenggarakan Kemendikbud melalui Pusat Pengembangan Perfilman (Pusbang Film) bekerja sama dengan insan perfilman Indonesia.   “Jadi Kelas Inspirasi Sinema itu para sineas nanti akan datang ke sekolah-sekolah untuk menceritakan dirinya dan dunia film. Awalnya Pak Menteri ingin kita mendatangi 50 sekolah, tapi karena waktu yang sempit tidak bisa. Namun berkat dukungan Kemendikbud dan…

Tulisan: Ini Tantangan Perpustakaan di Era Digital

Pekanbaru, Kemendikbud --- Perpustakaan perlu bersiap diri mengahadapi era digital seperti saat ini. Adanya aplikasi atau platform seperti google, wikipedia, dan lainnya merupakan tantangan bagi pengelola perpustakaan untuk meningkatkan minat dan daya baca pengunjungnya. Hal itu dikarenakan aplikasi-aplikasi tersebut dianggap lebih banyak memiliki koleksi dan lebih mudah diakses oleh masyarakat. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Anies Baswedan mengatakan, perpustakaan tidak akan tergantikan oleh aplikasi-aplikasi tersebut jika dilihat dari segi sumber daya manusianya yaitu para pustakawan. "Kuncinya pada manusia bukan pada infrastruktur. Bila pustakawan membuat dirinya hadir tidak lebih dari sekadar penyelenggara administrasi perpustakaan maka dia akan tergantikan oleh teknologi," kata…

Tulisan: Mengenal Budaya Indonesia dan Australia Melalui Permainan Edukatif 'Next Door Land'

Jakarta, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan dan Menteri Luar Negeri Australia Hon Julie Bishop meluncurkan permainan e-learning bernama Next Door Land. Next Door Landadalah sebuah permainan e-learning yang akan membawa pemainnya berpetualang secara virtual ke Indonesia atau Australia. Permainan ini dikembangkan dengan tujuan memperkuat hubungan antar-warga Indonesia dan Australia, serta mempromosikan pemahaman budaya antara kedua negara, khususnya bagi siswa pendidikan dasar (SD dan SMP). Peluncuran permainan e-learning Next Door Land berlangsung di SDN 02 Menteng, Jakarta, pada Senin pagi, (21/3/2016). Kedatangan Mendikbud Anies Baswedan dan Menlu Australia Hon Julie Bishop disambut pelajar SDN 02 Menteng dengan…

Tulisan: Tiga Aspek Instruktur Nasional Kurikulum: Pemahaman, Fasilitas, dan Sikap

Depok, Kemendikbud --- Pelatihan Instruktur Nasional Kurikulum 2013 di tahun 2016 telah selesai. Pelatihan yang berlangsung selama lima hari, yaitu 20 s.d 24 Maret 2016, menghasilkan 598 orang sebagai Instruktur Nasional dari total peserta 666 orang. Selama pelatihan, para Instruktur Nasional tersebut dinilai oleh Narasumber Nasional berdasarkan tiga aspek, yaitu paradigma dan pemahaman (20%), kemampuan fasilitasi (40%), dan sikap (40%). Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah (Dirjen Dikdasmen) Hamid Muhammad mengatakan, aspek kemampuan fasilitasi meliputi komunikasi yang efektif dan kreatif, sedangkan aspek sikap mencakup keterbukaan, sikap pembelajar, dan ketangguhan. “Proses pelatihan Instruktur Nasional ini berbasis aktivitas, yaitu partisipasi aktif seluruh…

Tulisan: Pelajar Indonesia Ikut Proyek Penelitian Luar Angkasa NASA

  Jakarta, Kemendikbud --- Proyek penelitian yang diajukan 10 pelajar Indonesia dari SMA Unggul Del, Sumatera Utara, berhasil lolos seleksi lembaga antariksa Amerika Serikat (NASA). Penelitian mereka tentang pertumbuhan ragi di luar angkasa dalam bentuk micro-lab menjadi salah satu penelitian yang diluncurkan ke International Space Station (ISS). Micro-lab penelitian itu ditumpangkan pada Cygnus Cargo Freighter dengan menggunakan roket Atlas 5. Peluncuran roket berlangsung di Amerika, hari ini, Rabu, 23 Maret 2016, pukul 11.05 WIB. Perangkat micro-lab yang dirancang pelajar SMA Unggul Del tersebut dilengkapi dengan kamera digital dan perangkat micro-controller, sehingga pertumbuhan ragi selama eksperimen berlangsung dapat diamati dari bumi…

Tulisan: Mendikbud Apresiasi Eksperimen Siswa SMA Indonesia yang Diluncurkan ke Luar Angkasa oleh NASA

Jakarta, Kemendikbud --- Dua hasil eksperimen siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) Indonesia diluncurkan dengan roket Atlas 5 ke International Space Station (ISS) stasiun luar angkasa oleh NASA dari Cape Canaveral, Florida, pada hari Rabu 23 Meret 2016 pukul 10.05 WIB. Dua ekspreimen tersebut adalah  tentang pertumbuhan ragi oleh siswa SMA Unggulan Del di Laguboti, Sumatera Utara, dan pertumbuhan padi oleh siswa SMA di Jakarta dan Bandung. Usai peluncuran roket tersebut, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan menyapa para siswa SMA Unggulan Del di Laguboti, Sumatera Utara, melalui konferensi video. “Saya apresiasi kepada adik-adik yang telah melakukan hal yang luar…

Tulisan: Rakor Kebudayaan Libatkan Birokrat dan Komunitas Kebudayaan

Surakarta, Kemendikbud --- Konsep pelibatan publik kembali menjadi tema dalam implementasi program-program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Kali ini rapat koordinasi (rakor) kebudayaan mengusung tema “Meningkatkan Pelibatan Publik dalam Membangun Ekosistem Kebudayaan di Pusat dan Daerah”. Rakor pusat dan daerah di bidang kebudayaan ini tidak hanya mengundang para pejabat atau birokrat di instansi kebudayaan terkait tetapi juga mengundang unsur masyarakat, yaitu komunitas-komunitas kebudayaan.   Direktur Jenderal Kebudayaan, Hilmar Farid membuka Rapat Koordinasi Pusat dan Daerah Bidang Kebudayaan 2016 di Surakarta, pada Selasa malam, (22/3/2016). Hilmar mengatakan, setidaknya ada tiga hal yang harus ditingkatkan dalam pembangunan mutu kebudayaan.   “Ada hal-hal…