Semangat Juang Laskar Rempah Dalam Pelayaran Muhibah Budaya Jalur Rempah 2024  ( 13 Juni 2024, Dilihat 147 kali . )
Setelah dilepas secara resmi oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), 29 Laskar Rempah melanjutkan perjalanan pelayaran dengan rute Jakarta – Belitung Timur- Dumai. Di atas KRI Dewaruci, para Laskar Rempah diberikan sejumlah pembekalan materi, aktivitas dalam membangun kebersamaan, dan pertunjukan seni budaya.
 

Indonesia Week-Busan: Ajang Tampilkan Keragaman Budaya Nusantara di Korea Selatan  ( 12 Juni 2024, Dilihat 104 kali . )
Direktorat Jenderal Kebudayaan (Ditjenbud), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) lakukan kolaborasi dengan Kedutaan Besar Republik Indonesia di Seoul (KBRI Seoul) serta Indonesian Centre di Busan University of Foreign Studies (IC-BUFS) menggelar Indonesia Week di Busan, Korea Selatan pada tanggal 28 s.d 30 Mei 2024.
 

Siswa Kanto International Senior High School Tokyo Cinta Bahasa Indonesia  ( 12 Juni 2024, Dilihat 79 kali . )
Indonesia, dengan segala keunikan dan keragaman budayanya, semakin menarik perhatian orang asing dari berbagai penjuru dunia. Demikian dikatakan oleh Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Tokyo, Amzul Rifin, saat menerima rombongan Siswa Kanto International Senior High School Tokyo di Aula KBRI Tokyo pada hari Rabu, 5 Mei 2024.
 

Komitmen KNIU Jaga Implementasi Kecerdasan Buatan Berbasis Etika di Indonesia  ( 12 Juni 2024, Dilihat 65 kali . )
Komisi Nasional Indonesia untuk UNESCO (KNIU) yang merupakan lembaga resmi untuk menghubungkan Pemerintah Indonesia dengan program United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) di Indonesia menghadiri peluncuran Artificial Intelligence Readiness Assessment Methodology (RAM AI) di Jakarta pada 27 Mei 2024.
 

Pelayaran Muhibah Budaya Jalur Rempah 2024 Singgah di Belitung Timur  ( 11 Juni 2024, Dilihat 265 kali . )
Setelah menempuh pelayaran panjang, rombongan Laskar Rempah Muhibah Budaya Jalur Rempah (MBJR) 2024, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), tiba di persinggahan pertama, yaitu Belitung Timur. Upacara penyambutan berlangsung di Pelabuhan Tanjung Keluang Air Kelik, Belitung Timur, Minggu (9/6).
 

Bangkitkan Kekayaan Musik Tradisi Indonesia, Kemendikbudristek Siap Gelar Lokovasia 2024  ( 11 Juni 2024, Dilihat 168 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan. Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) akan kembali menyelenggarakan Lokakarya Konservasi dan Inovasi Musik Tradisi Indonesia (Lokovasia) 2024, di Batu, Malang, Jawa Timur. Hal ini dilaksanakan guna menjaga, memperkuat, serta memupuk semangat generasi muda agar dapat menyukai sekaligus mencintai dan mengembangkan musik tradisi Nusantara,
 

Makna Program ADEM Bagi Generasi Muda yang Berasal dari Wilayah Pelosok  ( 11 Juni 2024, Dilihat 185 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melangsungkan acara Pemulangan Siswa Penerima Bantuan Afirmasi Pendidikan Menengah (ADEM) pada Senin (10/6) di Gedung A Kemendikbudristek. Acara berlangsung dengan penuh sukacita karena mereka akan kembali ke daerah asalnya setelah tiga tahun berada di perantauan.
 

Kemendikbudristek dan Universitas Al-Azhar Kairo Perluas Jalinan Kerja Sama Bidang Kesehatan  ( 11 Juni 2024, Dilihat 207 kali . )
Komitmen dalam mendukung Indonesia Emas 2045 di bidang pendidikan terus dilakukan oleh Perwakilan Indonesia di luar negeri. Salah satunya sebagaimana dilakukan oleh Perwakilan RI di Kairo lewat penjajakan kerja sama oleh Kantor Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) dengan Universitas Al-Azhar Kairo pada tanggal 4 Juni 2024.
 

Program Magang Budaya Jadi Sarana Tumbuhkan Kecintaan Akan Indonesia di Korea Selatan  ( 11 Juni 2024, Dilihat 191 kali . )
Perwakilan Indonesia di luar negeri terus gencarkan diplomasi budaya untuk tumbuhkan kecintaan akan Indonesia oleh masyarakat global. Salah satunya dilakukan oleh Perwakilan Republik Indonesia di Seoul, Korea Selatan yang menggelar Program Magang Budaya untuk lima orang akademisi ataupun praktisi kebudayaan terpilih dari Indonesia pada tanggal 1 April s.d. 30 Juni 2024 di Busan University of Foreign Studies.
 

Gelar Karya Jadi Media Implementasi P5 di SMPN 5 Kudus  ( 11 Juni 2024, Dilihat 201 kali . )
Sebagai upaya implementasi Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), SMPN 5 Kudus mengajak peserta didiknya untuk berkarya sesuai sembilan tema yang terdapat dalam P5. Salah satu tema yang dijalankan oleh peserta didik kelas VII adalah kearifan lokal, di mana hasil dari tema ini dipamerkan saat penyerahan rapor kepada orang tua siswa dengan tajuk "Gelar Karya".
 

KBRI Dili Sukses Selenggarakan International Education Expo 2024  ( 11 Juni 2024, Dilihat 155 kali . )
Kantor Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) pada Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Dili, Timor-Leste pada tanggal 7 – 8 Juni 2024 menyelenggarakan kegiatan International Education Expo 2024 di Pusat Budaya Indonesia (PBI) Dili yang diikuti oleh 6 Perguruan Tinggi Swasta Sulawesi Selatan yang tergabung dalam Asosiasi Badan Penyelenggara Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (ABPPTSI).
 

Pendaftaran Dana Indonesiana Tahun 2024 Kembali Dibuka  ( 10 Juni 2024, Dilihat 850 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) tahun ini kembali membuka pendaftaran untuk penerima manfaat Dana Indonesiana. Adapun bantuan pemerintah yang ditujukan kepada para pelaku budaya ini disalurkan melalui pemanfaatan Dana Abadi Kebudayaan, sesuai dengan amanat yang diberikan oleh Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan.
 

Kemendikbudristek Lepas Pelayaran Muhibah Budaya Jalur Rempah 2024  ( 08 Juni 2024, Dilihat 184 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melepas 29 Laskar Rempah dalam pelayaran batch 1 Muhibah Budaya Jalur Rempah (MBJR) 2024 dengan rute Jakarta – Belitung Timur – Dumai. Pelepasan pelayaran ini berlangsung di Lapangan Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) Jakarta, Jumat (7/6).
 

Klinik MBKM Mandiri Jadi Solusi Atasi “Demam” MBKM  ( 08 Juni 2024, Dilihat 333 kali . )
Tidak harus selalu di bawah naungan program MBKM oleh Kemendikbudristek, Perguruan Tinggi Swasta (PTS) dapat menggelar program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) secara mandiri atau dikenal dengan istilah MBKM Mandiri. LLDIKTI  (Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi) 3 Wilayah Jakarta membuka pelayanan Klinik MBKM Mandiri secara berkala untuk membantu PTS yang berkeinginan mengadakan MBKM Mandiri.
 

Kemendikbudristek Gelar Uji Publik RPP Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Perguruan Tinggi  ( 07 Juni 2024, Dilihat 427 kali . )
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelengggarakan kegiatan Uji Publik Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) tentang Rancangan Permendikbudristek Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan Perguruan Tinggi (PPKSPT). Harapannya melalui acara ini, dapat menjamin perguruan tinggi seluruh Indonesia menjadi perguruan tinggi yang kondusif, aman dan bebas dari segala kekerasan.
 

Ketika Siswi SD Negeri Maphar 01 Pagi Memaknai Nilai Keberanian dan Dedikasi  ( 07 Juni 2024, Dilihat 337 kali . )
“Teruslah berusaha mengejar apa yang sudah kamu cita-citakan atau inginkan tanpa adanya rasa ragu. Dibutuhkan keberanian untuk menjadi dirimu yang sebenarnya. Jalankan dengan percaya diri dan jangan menyerah sebelum mulai karena yang menyerah tidak akan menang atau tercapai keinginannya,” ucap Syifa Afiqah Zahra, salah satu kontestan dari lima tim pemenang lomba pantomim di Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah Tahun 2023 lalu.
 

Perjuangan Pembimbing Pantomin SD Antarkan Siswa Raih Medali Emas Tahun 2023  ( 07 Juni 2024, Dilihat 333 kali . )
“Perasaan saya ketika anak-anak berhasil mendapatkan medali emas saya merasa bahagia. Ini sangat luar biasa karena medali ini adalah medali emas pertama di tingkat nasional pada cabang pantomim yang berhasil anak-anak raih. Saya sangat terharu dan bangga pada murid-murid saya,” jawab Agam Kenedy, guru olahraga SDN Maphar 1, ketika ditanya bagaimana perasaannya atas prestasi siswi-siswinya dalam sesi wawancara.