7186 hasil pencarian untuk "siswa".


Tulisan: KSN Pendidikan Dasar Tahun 2020, Semangat Pantang Menyerah Generasi Muda Indonesia

Bandung, 1 November 2020 --- Ketika berbagai sektor kehidupan di seluruh dunia terkena dampak akibat pandemi Covid-19, adaptasi kebiasaan baru hadir menjadi jawaban agar masyarakat dapat menjalankan aktivitas positif dengan aman. Tak terkecuali dengan Kompetisi Sains Nasional (KSN) tahun ini yang diselenggarakan secara virtual, guna menjamin keselamatan dan keamanan seluruh peserta. “Kebersamaan kita semua dalam kompetisi ini menegaskan bahwa pandemi tidak mampu memadamkan keinginan kita semua untuk berprestasi, dan menjalani hidup lebih baik,” kata Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Asep Sukmayadi saat membuka KSN jenjang pendidikan dasar yang berlangsung semi dalam jaringan…

Tulisan: Gali Potensi Anak Berkebutuhan Khusus Lewat Lomba Keterampilam Siswa Nasional

Bandung, Kemendikbud  --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyelenggarakan Lomba Keterampilan Siswa Nasional (LKSN) Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) Tingkat Nasional Tahun 2020. Kegiatan yang digawangi oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) tersebut berlangsung sejak tanggal 02 s.d. 04 November 2020.   Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Puspresnas, Asep Sukmayadi mengatakan, ajang ini digelar untuk menggali potensi peserta didik berkebutuhan khusus di bidang nonakademik, khususnya keterampilan untuk mencapai kemandirian setelah menyelesaikan pendidikan pada Pendidikan Khusus. “Kami ingin meningkatkan semangat kemandirian dalam berkarya dan berprestasi, serta mendapatkan peserta didik yang terampil dalam bidang non akademik,” tutur Asep saat membuka acara di Bandung, pada Senin…

Tulisan: Menyingkap Peran Ilmu Pengetahuan di Masa Pandemi Lewat Kompetisi Sains Nasional

Bandung, Kemendikbud --- Perkembangan ilmu pengetahuan diyakini berperan penting selama masa pandemi Covid 19. Keberadaan sains dianggap dapat membangun energi positif dan rasa bahagia yang membuat seseorang lebih optimistis dalam melewati ujian dan rasa sakit. Hal tersebut disampaikan oleh Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Asep Sukmayadi, saat membuka Kompetisi Sains Nasional (KSN), di Bandung, Jawa Barat, (1/11).   Asep mengatakan, saat ini berbagai sektor kehidupan di seluruh dunia terkena dampak akibat pandemi Covid-19. Adaptasi kebiasaan baru pun hadir menjadi jawaban agar masyarakat dapat menjalankan aktivitas positif dengan aman. Tak terkecuali dengan KSN…

Tulisan: Kompetisi Sains Nasional 2020 di Mata Para Peserta

Bandung, Kemendikbud --- Kompetisi Sains Nasional (KSN) 2020 bertemakan ‘Melejitkan Talenta dan Prestasi Seni di Masa Pandemi’, dan diselenggarakan secara bertahap. Seleksi tingkat provinsi sudah dilakukan pada tanggal 6 s.d. 11 Oktober 2020 untuk jenjang SD dan tanggal 13 s.d. 18 Oktober 2020 untuk jenjang SMP. Sementara itu, untuk tingkat nasional, jenjang pendidikan dasar (SD dan SMP) berlangsung pada tanggal 1 s.d 6 November 2020. Sedangkan seleksi nasional untuk jenjang pendidikan menengah (SMA dan SMK) telah diselenggarakan pada tanggal 11 s.d 17 Oktober 2020 lalu.   Salah satu peserta KSN jenjang SD asal SD Islam Al Azhar 19, Sentra Primer,…

Tulisan: Wisata Virtual Tapak Tilas Sejarah Pergerakan Kemerdekaan Indonesia, Momentum Ajarkan Cinta Tanah

Jakarta, Kemendikbud--Sebanyak 4.800 pelajar Indonesia mengikuti Tapak Tilas Sejarah Pergerakan Kemerdekaan Indonesia yang diselenggarakan oleh Pusat Penguatan Karakter Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Puspeka Kemendikbud). Perhelatan ini merupakan rangkaian peringatan Sumpah Pemuda ke-92, sekaligus momentum untuk mengenalkan sejarah Indonesia. Sehingga, para siswa dapat semakin mencintai tanah air dan meneruskan pembangunan Indonesia di masa depan. Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Sesjen Kemendikbud), Ainun Na’im menjelaskan rangkaian acara Tapak Tilas merupakan upaya penting untuk mengenalkan sejarah perjuangan kemerdekaan Indonesia kepada para pemuda-pemudi Indonesia. “Ini adalah upaya penting untuk memperingati Hari Sumpah pemuda perjalanan dan perjuangan sejarah kemerdekaan Indonesia banyak pengorbanan, dinamika, dan…

Tulisan: Kemendikbud Tumbuhkan Apresiasi Kaum Muda melalui Tapak Tilas Virtual Sejarah Pergerakan Kemerdekaan

Jakarta, 31 Oktober 2020 – Dalam rangka menumbuhkembangkan apresiasi kaum muda terhadap sejarah pergerakan kemerdekaan Indonesia, Pusat Penguatan Karakter (Puspeka), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyelenggarakan kegiatan dengan tema ‘Pemuda Hebat, Pemuda Berkarakter’. Sebagai rangkaian dari Hari Sumpah Pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober, acara ini dilakukan secara dalam jaringan (daring) pada hari Sabtu, 31 Oktober 2020 dan disiarkan melalui kanal YouTube Puspeka Kemendikbud. Acara Tapak Tilas virtual tersebut dibuka secara resmi oleh Sekretaris Jenderal Kemendikbud, Ainun Na`im. Dalam sesi pembukaan, ia memberikan apresiasi atas terselenggaranya acara ini. “Melalui acara ini, meskipun di dalam suasana pandemi tidak menjadi penghalang…

Tulisan: Kemendikbud Hadirkan Bulan Bahasa dan Sastra 2020 Secara Daring

Jakarta, 28 Oktober 2020 – Di tengah pandemi Covid-19, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (BPPB) menyelenggarakan Bulan Bahasa dan Sastra (BBS) 2020 secara dalam jaringan (daring). “Kemendikbud pada tahun ini, kembali menyelenggarakan Bulan Bahasa dan Sastra 2020. Di balik keterbatasan, kegiatan BBS telah mendapat respon positif dari masyarakat,” kata Kepala BPPB, Endang Aminudin Aziz dalam pembukaan BBS 2020 secara daring di Jakarta, pada Rabu (28/10/2020).   Oleh karenanya, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa mengapresiasi semua pemangku kepentingan yang telah menaruh perhatian begitu besar pada pengembangan bahasa dan sastra di daerah. “Ini merupakan anugerah terbesar…

Tulisan: Kemendikbud Selenggarakan Pameran ‘Pamor Sang Pangeran

Jakarta, 28 Oktober 2020 --- Direktorat Jenderal Kebudayaan Kemendikbud bersama Museum Nasional Indonesia meluncurkan Pameran “Pamor Sang Pangeran” pada Rabu (28/10) secara virtual. Pameran modern selama satu bulan ini akan mengenang jasa dan kehidupan Pahlawan Nasional Pangeran Diponegoro dan merupakan rangkaian acara Pekan Kebudayaan Nasional (PKN) 2020. Pameran yang menyasar kaum muda ini menyajikan sejarah lewat media baru, agar generasi masa kini tetap mengenal sejarah bangsa dan jasa para pahlawan dengan cara yang menarik. Salah satu benda pusaka yang akan dipamerkan adalah Keris Kyai Nogo Siluman milik Pangeran Diponegoro. Sebagai catatan, selama dua abad, keris tersebut berada di Museum Volkenkunde…

Tulisan: Tapak Tilas Sejarah Pergerakan Kemerdekaan Indonesia Sukses Raih Peserta Hingga 4800 Siswa

Jakarta, 29 Oktober 2020 --- Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, Pusat Penguatan Karakter (Puspeka), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyelenggarakan Tapak Tilas Sejarah Pergerakan Kemerdekaan Indonesia. Acara yang digagas secara virtual itu berhasil menyedot perhatian generasi muda, yang terbukti dengan tingginya animo jumlah pendaftar. Merujuk data rekapitulasi peserta per 27 Oktober 2020, terdapat 4800 pendaftar yang terdiri dari 2036 siswa jenjang Sekolah Menengah Atas/Sekolah Menengah Luar Biasa atau Sekolah Menengah Kejuruan/Sekolah Menengah Kejuruan Luar Biasa, 1227 siswa jenjang Sekolah Menengah Pertama/Sekolah Menengah Pertama Luar Biasa, 806 siswa jenjang Sekolah Dasar/Sekolah Dasar Luar Biasa, serta 731 mahasiswa. Kepala Puspeka, Kemendikbud,…

Tulisan: Kuliah Kerja Nyata Tematik Covid-19, Kolaborasi Pemerintah Tangani Pandemi

Jakarta, Kemendikbud --- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan memanfaatkan momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini dengan meluncurkan Buku Pembelajaran Praktik Baik KKN Tematik (KKNT) Covid-19. Peluncuran buku dihadiri para pimpinan instansi pemerintah terkait, yaitu Mendikbud Nadiem Anwar Makarim, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, dan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo. Acara peluncuran yang berlangsung secara virtual itu juga dihadiri perwakilan mahasiswa yang mengikuti kegiatan KKN Tematik Covid-19. Buku Pembelajaran Praktik Baik KKN Tematik (KKNT) Covid-19 berisi berbagai praktik baik dalam implementasi KKN Tematik Covid-19. Mendikbud berharap, buku ini dapat menginspirasi banyak orang, terutama para pemuda. “Diharapkan (buku ini)…