14761 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Inisiatif Mahasiswa Indonesia Melestarikan Karya Ulama Jawi ⁣⁣⁣di Kairo Mesir

Kairo, Kemendikbud --- Sebagai bentuk apresiasi dan upaya melestarikan peran dan kontribusi para ulama Nusantara dalam penyebaran ajaran Islam serta untuk menghidupkan tradisi kajian keilmuan di bidang filologi, Perpustakaan Mahasiswa Indonesia Kairo (PMIK) menyelenggarakan seminar dan pameran “Jejak Ulama Jawi” di Kairo, Mesir. ⁣⁣⁣ ⁣⁣⁣ Acara yang terselenggara atas kerja sama PMIK dengan Pojok Peradaban ini, didukung oleh Kantor Atase Pendidikan dan Kebudayaan, KBRI Kairo. Pameran berlangsung dari tanggal 28 Maret sampai dengan 4 April 2021, di Wisma Nusantara, Nasr City Mesir. Seyogianya pameran akan ditutup pada 1 April 2021, tetapi melihat animo dan permintaan pengunjung pameran sebelumnya, akhirnya perhelatan…

Tulisan: SEAQIL Gelar Pelatihan Daring Peningkatan Kompetensi Guru di Asia Tenggara

Jakarta, 5 April 2021 --- Setelah sukses dalam pelatihan pengembangan kompetensi guru bahasa dan personil pendidikan dalam area kompetensi peningkatan kemampuan bahasa Inggris, Jerman, dan Perancis, yang perdana diselenggarakan pada 2020, South East Asian Ministers of Education Organization (SEAMEO) melalui unit teknisnya, SEAMEO QITEP in Language (SEAQIL) menggelar pelatihan dalam jaringan (daring) yang sama untuk guru bahasa di negara anggota SEAMEO di tahun 2021 ini. Pelatihan yang digelar oleh SEAMEO, sebuah organisasi perkumpulan Menteri Pendidikan di Asia Tenggara di mana Indonesia merupakan salah satu anggota aktif ini, dilakukan dengan penambahan area kompetensi bahasa Spanyol dan Portugis.⁣ ⁣ Pelaksana tugas (Plt.)…

Tulisan: Dukung PTM Terbatas, Pemerintah Daerah Giatkan Vaksinasi

Balikpapan, 6 April 2021 --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Nadiem Anwar Makarim dalam kunjungan kerjanya hari ini, Selasa (6/4), menyaksikan pelaksanaan vaksinasi yang ditujukan bagi pendidik dan tenaga kependidikan (PTK) se-kota Balikpapan di Dome Kota Balikpapan, Kalimantan Timur. Pemerintah Kota Balikpapan menggiatkan vaksinasi sebagai bentuk dukungan dan komitmen bersama untuk segera melakukan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas di masa pandemi Covid-19. Menurut Walikota Balikpapan, Rizal Effendi, pihaknya telah melakukan vaksinasi kepada 2.600 PTK. “Hari ini tambah 1.000 orang jadi totalnya  3.600 PTK,” imbuhnya. Ia berharap, kedatangan Mendikbud bisa mendorong bertambahnya pengiriman dosis vaksin. Dengan demikian, semakin banyak PTK yang…

Tulisan: Antusias Kabupaten Pandeglang Selenggarakan Pembelajaran Tatap Muka Secara Terbatas

Pandeglang, Kemendikbud – Lebih dari setahun kegiatan belajar dari rumah (BDR) diselenggarakan di Kabupaten Pandeglang, Banten, akibat dari pandemi Covid-19 di Indonesia pada Maret 2020. Namun, kegiatan BDR tersebut dirasa tidak berjalan efektif dan efisien di sana dengan berbagai kendala dan hambatannya serta dikhawatirkan terjadinya learning loss yang semakin tinggi di kemudian hari. Surat Keputusan Bersama (SKB) Empat Menteri tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran di Masa Pandemi Covid-19 membawa angin segar bagi para pemangku kepentingan bidang pendidikan dan kebudayaan di Kabupaten Pandeglang. Dalam SKB tersebut sekolah diperbolehkan menyelenggarakan pembelajaran tatap muka (PTM) secara terbatas dengan tetap menjalankan protokol kesehatan yang ketat.…

Tulisan: Kota Salatiga Sambut Baik Pembelajaran Tatap Muka Secara Terbatas

Salatiga, Kemendikbud – Hasil survei dari Studi SMERU Research Institute yang menyatakan bahwa terdapat 30 persen guru di Pulau Jawa dan 50 persen guru di luar Pulau Jawa yang tidak melakukan proses belajar mengajar setiap hari kerja. Hal ini tentunya sangat mengkhawatirkan bagi dunia pendidikan Indonesia, sehingga Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Dewan Perwakilan Rayat Republik Indonesia (DPR RI) mengimbau kepada satuan pendidikan untuk melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) secara terbatas bagi satuan pendidikan, khususnya di daerah Salatiga, Jawa Tengah. “Pengurangan waktu belajar menghambat perkembangan mereka (siswa,-red) secara keseluruhan. Semakin lama siswa tidak belajar, potensi putus sekolah juga semakin…

Tulisan: Inovasi Tata Kerja Direktorat Sekolah Dasar di Tengah Penyederhanaan Birokrasi

Pemerintah melakukan penyederhanaan birokrasi dengan menghapus jabatan Eselon III dan IV. Tidak tanggung-tanggung, sebanyak 39 ribu jabatan aparatur sipil negara (ASN) setingkat eselon III dan IV telah dihapuskan hingga Februari 2021. Pejabat eselon III kini berubah menjadi pejabat fungsional madya. Kemudian pejabat eselon IV berganti menjadi pejabat fungsional muda. Mereka tidak lagi mengampu jabatan administrasi. Perubahan ini tentu menjadi tantangan yang tidak mudah bagi organisasi. Pola kerja yang sudah berjalan selama puluhan tahun harus diganti dengan pola kerja yang baru. “Di Direktorat Sekolah Dasar misalnya, sekarang pejabat itu hanya ada dua, yaitu Direktur dan Kasubbag Tata Usaha. Jabatan lainnya dihapuskan,”…

Tulisan: Berbagai Daerah Tunjukkan Praktik Baik Pembelajaran Tatap Muka Terbatas

Jakarta, 5 April 2021 --- Surat Keputusan Bersama (SKB) Empat Menteri tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran di Masa Pandemi Covid-19 yang diumumkan Selasa (30/3) telah berlaku. Menindaklanjuti SKB Empat Menteri tersebut, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim mengimbau kepada seluruh satuan pendidikan yang guru dan tenaga pendidiknya sudah divaksinasi untuk segera memenuhi daftar periksa dan menawarkan opsi pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas. “SKB ini sudah berlaku. Tidak perlu menunggu Juli 2021 untuk melakukan PTM terbatas,” tekan Mendikbud. Lebih lanjut Mendikbud juga menyampaikan, “satuan pendidikan yang sudah ataupun dalam proses melakukan PTM terbatas walau pendidik dan tenaga kependidikannya belum divaksinasi…

Tulisan: Kelas BIPA Terus Merambah ke Kalangan Militer di Tiga Negara Aselteng

New Delhi, Kemendikbud --- Pemerintah Republik Indonesia dalam hal ini Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) KBRI New Delhi bekerja sama dengan Atase Pertahanan (Athan) KBRI New Delhi menyelenggarakan pengajaran Bahasa Indonesia untuk Penutur Asing (BIPA) secara virtual. Program ini menargetkan pelajar militer dari tiga negara asing di kawasan Asia Selatan dan Tengah (Aselteng), yaitu India, Bangladesh, dan Sri Lanka.   Atdikbud KBRI New Delhi, Lestyani Yuniarsih mengatakan bahwa saat ini, Bahasa Indonesia tidak hanya diminati oleh kalangan mahasiswa dari kampus-kampus umum saja di India, tetapi juga oleh kalangan pelajar militer. Oleh karena itu, pihaknya melibatkan Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan…

Tulisan: Komitmen SEAMEO Centres Indonesia dalam Meningkatkan Mutu Kehumasan dan Kerja Sama

Bogor, Kemendikbud --- The Southeast Asian Ministers of Education Organization (SEAMEO) Regional Centre for Quality Improvement of Teachers and Education Personnel (QITEP) in Language (SEAQIL) kembali meningkatkan kemampuan kehumasan dan kerja sama para staf agar dapat melayani guru-guru bahasa di Asia Tenggara. Komitmen dalam peningkatan mutu kehumasan ini diwujudkan dalam bentuk pelatihan yang dilaksanakan SEAQIL dan dihadiri pula oleh SEAMEO Centre Indonesia pada 31 Maret s.d. 1 April 2021, di Bogor.   Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), Hendarman, memberikan apresiasi kepada tujuh SEAMEO Centre di Indonesia atas citra yang semakin…