7186 hasil pencarian untuk "siswa".


Tulisan: Wakil Indonesia Siap Persembahkan Medali Terbaik di WorldSkills Competition Sao Paulo 2015

Jakarta, Kemendikbud --- Indonesia resmi mengirimkan 30 kontingen yang terdiri dari 32 peserta untuk 30 bidang lomba di ajang WorldSkills Competition (WSC) Sao Paulo 2015. Dalam ajang dua tahunan bergengsi di bidang kejuruan tersebut, Indonesia menargetkan meraih medali emas di setiap bidang lomba dan minimal dapat melebihi perolehan medali di ajang WSC sebelumnya. Pada WSC 2013, Indonesia berada di peringkat 19 dari 50 negara peserta dengan meraih satu medali emas dan satu medali perak serta 12 Medallion of Excellence atau penghargaan untuk peserta dengan keahlian tingkat dunia. Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Dirjen Dikdasmen Kemendikbud), Hamid…

Tulisan: Indonesia Resmi Kirimkan 30 Kontingen untuk WorldSkills Competition 2015 di Brazil

Jakarta, Kemendikbud --- Indonesia mengirimkan 30 kontingen yang terdiri dari 32 peserta pada ajang dua tahunan WorldSkills Competition (WSC) 2015 yang berlangsung pada 12-15 Agustus 2015 mendatang. Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Dirjen Dikdasmen Kemendikbud), Hamid Muhammad, mewakili Menteri Pendidikan dan Kebudayaan secara resmi melepas delegasi Indonesia untuk berkompetisi di ajang WSC 2015 yang akan berlangsung di Sao Paulo, Brazil.   Indonesia mengirimkan putra dan putri terbaiknya untuk berkompetisi di 30 bidang lomba pada ajang WSC ke-43 kali ini. Selain itu, Indonesia juga mengirimkan 30 ahli dari kalangan dosen, praktisi, teknisi, dan sebagainya untuk mendampingi…

Tulisan: Empat Pola Pengajaran untuk Siap Hadapi Tantangan Masa Depan

Makassar, Kemendikbud --- Berpikir kritis, kreatif, komunikatif dan kolaboratif adalah empat pola pengajaran yang dapat diterapkan kepada peserta didik agar mereka siap menghadapi tantangan masa depan. Jika dulu pendidikan lebih menekankan pada kemampuan membaca, menulis, dan berhitung, maka pendidik masa depan adalah pendidik yang mampu membaca perubahan zaman.   Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan mengatakan, empat pola pengajaran tersebut sifatnya adalah mengajarkan, menginspirasi, dan menggerakkan. Jika seorang guru dapat melakukan empat pola ini, secara tidak langsung mengajak siswa untuk melihat tantangan masa depan.    "Guru yang menjadi teladan untuk berpikir kritis, kreatif, komunikatif, dan kolaboratif sangat dibutuhkan bagi…

Tulisan: Kategori Pencak Silat di O2SN Bentuk Pelestarian Budaya

Makassar, Kemendikbud --- Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) ke-8 kategori Pencak Silat jenjang Sekolah Dasar (SD) dimulai hari ini, Selasa (04/08/2015). Dengan adanya seni beladiri pencak silat masuk dalam salah satu ajang pertandingan O2SN, para siswa diajak mengenal dan memahami pencak silat sebagai budaya Indonesia. Putra dan putri bangsa diajak untuk melestarikan budaya yang diwariskan oleh nenek moyang. "Nilai-nilai budi pekerti luhur pun di tumbuhkan dalam pencak silat. Anak-anak dilatih untuk menghormati dan selalu ngucapkan salam kepada orang tua, guru, dan pelatih, serta sesama teman," ucap penangung jawab pertandingan yang juga Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Pusat, Sahabudi.  Sahabudi juga mengajak…

Tulisan: Siswa Ini Dinobatkan Sebagai The Absolute Winner pada IOAA 2015

Yogyakarta, Kemendikbud --- Langit di atas Candi Prambanan mulai temaram saat namanya dipanggil sebagai pemenang medali emas Olimpiade Internasional Astronomi dan Astrofisika atau International Olympiad on Astronomy and Astrophysics (IOAA) 2015. Dari seluruh peraih medali emas, ia ternyata berada di peringkat pertama dengan nilai tertinggi.    Namanya Joandy Leonata Pratama. Ia berlaga di IOAA 2015, setelah melewati seleksi panjang dari SMA Sutomo 1, Medan, Sumatera Utara. Di tengah keriuhan ucapan selamat dari teman-teman satu delegasi, namanya dipanggil untuk kedua kali. Joandy kaget bercampur girang. Dia berlari setengah melompat ke panggung. Kali ini ia mendapat penghargaan untuk kategori Best Observation. Penghargaan kategori…

Tulisan: Indonesia Raih Tiga Medali di Ajang International Olympiad in Informatics ke-27

Kazakhstan, Kemendikbud --- Tim Olimpiade Komputer Indonesia (TOKI) 2015 meraih dua medali perak dan satu medali perunggu pada ajang International Olympiad in Informatics (IOI) ke-27 di Almaty, Kazakhstan. Pada ajang yang diselenggarakan pada 26 Juli – 2 Agustus 2015 ini, tim Indonesia tersebut masih berada di peringkat atas dari Singapura yang meraih satu perak dan 3 perunggu serta Malaysia dan Philipina yang masing-masing hanya meraih satu perunggu. Empat orang siswa anggota TOKI 2015 yang mengikuti IOI ke-27 itu terdiri dari Michael Wibawa siswa SMA Kanisius Jakarta, peraih medali perak; Agus Sentosa Hermawan siswa SMA Petra 2 Surabaya, peraih media perak; dan Muhammad…

Tulisan: Mendikbud Temui 500 Pendidik dan Tenaga Kependidikan di Sulawesi Selatan

Makassar, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan dalam kunjungan kerja ke Provinsi Sulawesi Selatan menyempatkan diri menemui sekitar 500 pendidik dan tenaga kependidikan di Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Sulawesi Selatan, Senin (03/08/2015). "Dalam setiap kunjungan kerja, hal yang selalu saya inginkan adalah menemui para guru sebagai pendidik wajah-wajah masa depan bangsa," ucap Mendikbud.  Pada kesempatan ini, Mendikbud berbahagia dalam pertemuan dengan para pendidik dan tenaga kependidikan di Provinsi Sulawesi Selatan ditemani Ibunda Aliyah Rasyid yang merupakan seorang pendidik. "Ibu saya sudah mengajar sejak tahun 1965. Tepat tahun ini ibu saya telah 50 tahun menjadi seorang pendidik.…

Tulisan: Tanamkan Semangat Persaudaraan dan Tumbuhkan Nilai Budi Pekerti

Makassar, Kemendikbud --- Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) merupakan ajang pertandingan dan wadah berkumpulnya putra dan putri terbaik Indonesia dari 34 provinsi. Dari pertemuan para penerus bangsa ini akan terjadi proses saling mengenal satu sama lain dan menanamkan semangat persaudaraan antar sesama peserta. Demikian disampaikan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan, pada acara pembukaan O2SN ke-8, di Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (3/8/2015).    "Lawan dalam pertandingan hadir untuk saling memperkuat. Untuk itu jadikan lawan dalam pertandingan sebagai kawan baik," ucap Mendikbud.    Setiap peserta olimpiade, kata Mendikbud, akan memberikan penampilan terbaik. Disini para peserta dapat saling belajar dengan melihat…

Tulisan: Mendikbud: Tinggikan Sportivitas Melalui O2SN

Makassar, Kemendikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan secara resmi membuka Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) ke-8 tahun 2015. Dalam sambutannya, Mendikbud berharap melalui O2SN peserta dapat menumbuhkan dan memacu semangat sportivitas.   "Olahraga sangat penting untuk kesehatan dan kebugaran. Selain itu yang terpenting dari pada itu, penyelenggaraan olimpiade adalah mengembangkan nilai positif dengan meninggikan nilai-nilai sportivitas," tutur Mendikbud saat pembukaan O2SN, di Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (03/08/2015).    Karakter kedua yang ditumbuhkan dalam penyelenggaraan O2SN, kata Mendikbud, adalah jiwa kemandirian. Para peserta diajak untuk dapat mengontrol diri, memiliki daya inisiatif yang tinggi, dan memiliki rasa tanggung jawab…

Tulisan: Pengumuman Hasil IOAA 2015 Sore Ini

Yogyakarta, Kemendikbud --- Pengumuman dan penyerahan seluruh medali olimpiade akan menjadi momen yang paling ditunggu-tunggu oleh semua pihak pada upacara penutupan Olimpiade Internasional Astronomi dan Astrofisika atau International Olympiad on Astronomy and Astrophysics  (IOAA) 2015. Senin sore (3/8/2015) peserta akan mengetahui hasil keseluruhan. Sepuluh hari sudah mereka berkompetisi memperebutkan medali sebagai simbol kemenangan.    Medali yang akan diserahkan adalah medali emas, perak, dan perunggu. Ada pula penghargaan lain yang akan diumumkan yaitu penghargaan Honorable Mention, The Best Observational Test, The Best Data Analysis Test, dan The Best Team Competition.   Dua kali sukses menjadi tuan rumah IOAA, Indonesia akan terus…