13627 hasil pencarian untuk "".


Tulisan: Testimoni Siswa : Kesan Pertama Ribet, Selanjutnya Asyik

Kab.Pringsewu,Kemdikbud --- Sejumlah siswa SMA Negeri 1 Pringsewu, Kabupaten Pringsewu, Lampung tampak sedang istirahat di serambi sekolah mereka, Selasa (16/9/2014). Pagi itu mereka kedatangan tim survei pendidikan dan kebudayaan. Mereka dimintai pendapatnya tentang layanan pendidikan di tempat mereka menimba ilmu. Faza Miftakhul Farid, siswa kelas 11 jurusan IPA, memberikan pendapatnya tentang implementasi Kurikulum 2013. Dia mengatakan, tahun pelajaran ini adalah tahun kedua dia merasakan Kurikulum 2013. "Saat pertama kali kesannya ribet, tapi sekarang sudah tahu alurnya, mengasyikkan! Siswa tidak hanya diam dengerin guru ngomong," katanya. Bersama kawan-kawan lainnya, Faza memberikan penilaian terhadap layanan pendidikan seperti bantuan operasional sekolah, Kurikulum 2013,…

Tulisan: Mendikbud Tinjau Situs Megalitikum Gunung Padang

Cianjur, Kemdikbud --- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh, bersama Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Bidang Kebudayaan (Wamenbud) Wiendu Nuryati, Wakil Gubernur Jawa Barat Dedi Mizwar, dan Wakil Bupati Cianjur Suranto, meninjau proses penelitian Situs Megalitikum Gunung Padang, Rabu (17/09/2014). "Hari ini kita bersama-sama meninjau proses penelitian Situs Megalitikum Gunung Padang. Kita harus bangga bahwa Indonesia memiliki peradaban yang luar biasa," kata Mendikbud saat melakukan peninjauan situs yang berlokasi di Desa Karyamukti, Kecamatan Cempaka, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat ini. Mendikbud bersama rombongan dari kaki Situs Megalitikum Gunung Padang menuju lokasi penelitian menempuh jarak ketinggian 120 meter, melalui 720 anak tangga.…

Tulisan: Paduan Suara dari 19 SMA/SMK se-DKI Jakarta Berebut Kesempatan Tampil di Depan Presiden

Jakarta, Kemdikbud --- Menyambut peringatan hari kesaktian pancasila yang jatuh setiap tanggal 1 Oktober, 19 kelompok paduan suara dari 19 SMA/SMK se-Jakarta berkompetisi untuk menampilkan yang terbaik. Betapa tidak, lima kelompok yang nantinya memenangkan kompetisi ini akan menjadi paduan suara yang tampil pada peringatan hari kesaktian pancasila di Lubang Buaya, Jakarta. Dalam kesempatan tersebut, kelima paduan suara ini akan bernyanyi di hadapan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono dan Ibu Negara Ani Yudhoyono, beserta jajaran menteri di kabinet bersatu II. Lomba paduan suara tingkat SMA/SMK tersebut dilaksanakan sejak 16-18 September 2014, di Gedung Ki Hajar Dewantara, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Jakarta.…

Tulisan: Ulang Tahun ke 50, SEAMEO Gelar Lomba Menulis Bagi Alumni dan Anggota

Jakarta, Kemdikbud --- Pada November 2015, Organisasi Menteri Pendidikan se-Asia Tenggara, Southeast Asian Ministers of Education Organization (SEAMEO) akan berusia 50 tahun. Dalam momen tersebut, organisasi ini memberi kesempatan kepada anggota keluarga SEAMEO untuk melukiskan kembali kenangan indah adanya organisasi ini lewat tulisan. Pada ulang tahun ke-50 ini, SEAMEO mengadakan lomba menulis “SEAMEO 50th Anniversary Essay Writing Contest”. Sebagai organisasi antar pemerintah regional yang didirikan di antara negara-negara Asia Tenggara, lomba ini merupakan bentuk kebanggaan SEAMEO atas prestasi selama bertahun-tahun dalam mempromosikan kerjasama regional dan pengembangan sumber daya manusia di bidang pendidikan, ilmu pengetahuan dan kebudayaan. Kontes ini terbuka untuk…

Tulisan: Posisi Indonesia Naik ke Urutan 34

Jakarta, Kemdikbud --- Indonesia membuat lompatan signifikan dalam daya saing di tingkat dunia dengan menempati urutan 34 dari 144 negara. Dalam laporan daya saing global (The Global Competitiveness Report/GCR) tahun 2014-2015 yang dimuat di website World Economic Forum (WEF) http://www.weforum.org, posisi daya saing Indonesia membaik dibandingkan laporan yang sama tahun 2013-2014, pada posisi 38. Sebelumnya, dalam laporan tahun 2012-2103 Indonesia berada pada posisi 50. Naiknya ranking indeks daya saing Indonesia pada periode ini dikarenakan perbaikan di beberapa kriteria seperti infrastruktur dan konektifitas, kualitas tatakelola sektor swasta dan publik,efisiensi pemerintahan, dan pemberantasan korupsi. Lebih jauh, dalam laporannya, WEF mengelompokkan Indonesia sebagai…

Tulisan: Indonesia Kembangkan Kerja Sama di Bidang Keteknikan dengan Timor Leste

Jakarta, Kemdikbud --- Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan bidang pendidikan Republik Indonesia Musliar Kasim, menerima kunjungan Wakil Menteri Pendidikan Republik Demokratik Timor Leste Marcal Avelio Ximenes, di kantor Kemdikbud, Jakarta. Kedua belah pihak membicarakan kerja sama antara Indonesia dengan Timor Leste di bidang pendidikan, khususnya Ilmu Keteknikan. “Kita sudah membicarakan panjang lebar tentang kerja sama di bidang keteknikan, dan nanti akan kita konkretkan dalam pertemuan Join Working Group (JWG),” ungkap Musliar, setelah menerima Wamendik Timor Leste dikantornya, pada hari Selasa (16/09/2014). Musliar mengatakan untuk mengkongkretkan bentuk kerja sama yang dibangun, dilakukan dalam pertemuan JWG. Rencana untuk mengkongkretkan kerja sama dengan…

Tulisan: Mendikbud Resmikan Politeknik Pariwisata Batam

Batam, Kemdikbud -- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Mohammad Nuh meresmikan Politeknik Pariwisata Batam, Batam Tourism Politechnic (BTP), di Batam, Kepulauan Riau, Senin (15/09/2014). Dalam sambutannya, Menteri Nuh menyampaikan apresiasinya dan ucapan selamat atas diresmikannya BTP Batam. “Di BTP Batam ini tidak ada diskriminasi. Siapa pun dapat sekolah disini. Hanya bedanya, BTP lebih banyak praktiknya dibandingkan teori,” katanya. Mendikbud mengatakan, dengan pembangungan BTP Batam ini bertujuan untuk menciptakan generasi-generasi profesional di bidang perhotelan baik di dalam negeri maupun di luar negeri. “Adanya BTP juga diharapkn merangsang tumbuh kembangnya dunia perhotelan dan pariwisata di Batam”, tuturnya. Mendikbud berharap, mahasiswa BTP Batam…

Tulisan: Permendikbud Nomor 65 Tahun 2014 Tentang Buku Teks Pelajaran dan Buku Panduan Guru Kurikulum 2013 Kelompok Peminatan Pendidikan Menengah yang Memenuhi Syarat kelayakan untuk Digunakan dalam Pembelajaran

PERATURAN MENTER! PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR 65 TAHUN 2014 TENTANG BUKU TEKS  PELAJARAN DAN BUKU  PANDUAN GURU  KURIKULUM 2013 KELOMPOK PEMINATAN PENDIDIKAN MENENGAH YANG MEMENUHI SYARATKELAYAKANUNTUK DIGUNAKANDALAMPEMBELAJARAN Lampiran :permen_tahun2014_nomor065.pdf

Tulisan: Buku untuk Sembilan Mata Pelajaran Wajib SMA/SMK Dibiayai Pemerintah

Jakarta, Kemdikbud --- Buku teks Kurikulum 2013 untuk kelas X dan XI sekolah menengah terbagi atas dua jenis, yaitu buku mata pelajaran wajib dan buku peminatan. Untuk buku mapel wajib pembiayaannya berasal pemerintah sama seperti buku-buku untuk jenjang SD dan SMP, sedangkan buku peminatan pengadaannya diserahkan kepada siswa. Direktur Jenderal Pendidikan Menengah Kemdikbud Achmad Jazidie mengatakan, ada sembilan mata pelajaran wajib yang ada di pendidikan menengah. Sembilan mapel tersebut adalah pendidikan agama dan budi pekerti, bahasa Indonesia, bahasa Inggris, PPKN, sejarah, matematika, penjasorkes, dan seni budaya, prakarya. “Sembilan buku tersebut dibiayai pemerintah melalui dana BOS dan DAK,” katanya di Kantor…