SMK Agrobisnis Pamer Produk di Rembuk Nasional Pendidikan dan Kebudayaan  ( 05 Februari 2018, Dilihat 927 kali . )
Rembuk Nasional Pendidikan dan Kebudayaan (RNPK) yang diselenggarakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menjadi ajang unjuk kebolehan bagi siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Salah satunya SMK yang berpartisipasi dalam pameran di RNPK 2018 adalah SMK Negeri 2 Metro, Lampung, SMK bidang keahlian agrobisnis.
 

Kemendikbud Selenggarakan Rembuk Nasional Pendidikan dan Kebudayaan  ( 05 Februari 2018, Dilihat 2615 kali . )

Untuk mensinergikan dan menyukseskan program pendidikan dan kebudayaan antara pusat dan daerah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyelenggarakan Rembuk Nasional Pendidikan dan Kebudayaan (RNPK). Penyelenggaraan RNPK tahun ini mengangkat tema “Menguatkan Pendidikan, Memajukan Kebudayaan”.
 

Ini Kata Mendikbud tentang Media Sosial  ( 02 Februari 2018, Dilihat 1955 kali . )
Dalam pelantikan pejabat di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Mendikbud Muhadjir Effendy menyinggung tentang keberadaan media sosial (medsos). Ia menyambut baik penggunaan media sosial secara positif di kalangan pejabat maupun pegawai Kemendikbud. Menurutnya, para pejabat yang dilantik mungkin merupakan orang yang aktif menggunakan media sosial.
 

Lantik Pejabat Baru, Mendikbud: Tingkatkan Daya Juang dan Inovasi  ( 02 Februari 2018, Dilihat 5730 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy kembali melakukan penyegaran jajaran pejabat tinggi pratama, administrator, dan pengawas, serta pejabat fungsional tertentu di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Jumat (2/2/2018). Bertempat di Plaza Insan Beprestasi, sebanyak 105 orang pegawai mendapatkan promosi, dan penempatan ulang demi menjalankan amanat undang-undang Aparatur Sipil Negara.
 

Pengembangan Kapasitas SMK Indonesia untuk Memenuhi Kebutuhan ASEAN  ( 01 Februari 2018, Dilihat 1806 kali . )
Sejak diluncurkannya Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) pada tahun 2015, seluruh negara di Asia Tenggara memposisikan Pendidikan Teknik dan Kejuruan (Technical and Vocational Education and Training (TVET)) sebagai fokus utama dalam sistem pendidikan dan menjadikannya sebagai prioritas pendidikan. Selain itu TVET juga diidentifikasi sebagai satu dari tujuh area prioritas pendidikan di Asia Tenggara yang disepakati pada forum Strategic Dialogue of Education Ministers (SDEM) pada September 2014.
 

Terobosan Model Pembelajaran di SMK  ( 01 Februari 2018, Dilihat 12230 kali . )
Sekolah Menengah Kejuruan merupakan pendidikan formal yang menyelenggarakan pendidikan kejuruan pada jenjang pendidikan menengah sebagai lanjutan dari SMP, MTs, atau bentuk lain sederajat. Tujuan pendidikan di SMK adalah membentuk lulusan yang siap memasuki dunia kerja, dipekerjakan, atau sebagai wiraswasta. Untuk memenuhi tujuan tersebut diperlukan percepatan dan peningkatan kompetensi siswa.
 

Total Hadiah Rp200 Juta, Kemendikbud Gelar Lomba Kreasi Audiovisual Sejarah  ( 01 Februari 2018, Dilihat 8149 kali . )
Salah satu metode menanamkan karakter bangsa Indonesia kepada anak bangsa adalah melalui pendidikan sejarah. Agar menarik, pendidikan sejarah bisa dilakukan melalui audiovisual. Untuk menciptakan alternatif media pembelajaran sejarah yang menarik dan tidak membosankan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menggelar Lomba Kreasi Audiovisual Sejarah dengan total hadiah Rp200 juta.
 

Diaspora Indonesia Tampilkan Drama Musikal Kebangsaan di Amerika  ( 01 Februari 2018, Dilihat 846 kali . )
Sekitar 500 orang memadati Gedung Kesenian Montgomery College Cultural Arts Center, Amerika Serikat, untuk menyaksikan pertunjukan dari Indonesian Kids Performing Arts (IKPA). Pada akhir pertunjukan, semua penonton berdiri memberikan tepuk tangan sebagai apresiasi atas drama musikal dari anak-anak bangsa itu.
 

Mahasiswa Daerah 3T Terima Beasiswa Nusantara Cerdas Kemendikbud-BRI   ( 31 Januari 2018, Dilihat 2599 kali . )
Sebanyak 25 mahasiswa dari 15 perguruan tinggi negeri (PTN) menerima Beasiswa Nusantara Cerdas (BNC) tahun 2018 dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Bank Rakyat Indonesia (BRI). Penerima BNC merupakan mahasiswa dari keluarga tidak mampu yang berasal dari daerah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T). Tahun ini BNC memasuki tahun yang kelima, dengan total mahasiswa penerima sebanyak 119 orang.
 

Kunjungi SMAN 8 Malang, Mendikbud Ajak Komite Sekolah Aktif Majukan Sekolah  ( 30 Januari 2018, Dilihat 1284 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengunjungi SMA Negeri 8 Malang untuk meresmikan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Kapasitas 15.36 KWP-ON-GRID serta Laboratorium Pembelajaran Energi di Malang, Jawa Timur (30/1/2018). Dalam sambutannya, Mendikbud mengajak komite sekolah untuk aktif memajukan sekolah.
 

Pembagian KIP di Medan Ingatkan Kita tentang Keberagaman Bangsa  ( 30 Januari 2018, Dilihat 3085 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mendampingi Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani membagikan Kartu Indonesia Pintar (KIP) di Kecamatan Medan Sunggal, Sumatra Utara. Pemberikan KIP tersebut merupakan rangkaian dari acara peletakan batu pertama pembangunan Auditorium Bung Karno Yayasan Perguruan Sultan Iskandar Muda Medan, Sumut, Sabtu (27/1/2018).
 

“Semalam di Museum”, Kegiatan Pendidikan Karakter di Museum Basoeki Abdullah  ( 30 Januari 2018, Dilihat 976 kali . )
Menginap di museum? Terdengar seru, bukan? Mungkin itu juga yang terbersit di benak para pelajar SMP yang mengikuti kegiatan “Semalam di Museum” bersama Museum Basoeki Abdullah, Jakarta. Malam itu, Jumat (26/1/2018), sebanyak 50 siswa SMP dari Jabodetabek tampak bersemangat menjalani rangkaian acara di “Semalam di Museum”. Mereka berkenalan dengan karakter Basoeki Abdullah melalui cerita dari putrinya, Cecilia Sidhawati, yang menceritakan sosok sang ayah semasa hidup.
 

Guru Tonggak Pembangunan Karakter Bangsa  ( 27 Januari 2018, Dilihat 1630 kali . )
Guru memiliki peranan yang sangat strategis dalam pembangunan karakter manusia Indonesia, khususnya bagi peserta didik. Peran penting itu juga merupakan modal dalam mewujudkan generasi Indonesia Emas pada 2045 mendatang yang memiliki kemampuan abad ke-21, yakni berpikir kritis, kreatif serta inovatif, mampu berkolaborasi, dan mampu berkomunikasi dengan baik.
 

Mendikbud Dorong Penggunaan Anggaran Untuk Kesejahteraan Rakyat  ( 26 Januari 2018, Dilihat 353 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy meminta para pejabat Kemendikbud dan pengelola anggaran untuk memastikan agar anggaran pendidikan benar-benar sampai pada tujuan utama, yakni memberikan kesejahteraan kepada masyarakat melalui sektor pendidikan.
 

Mendikbud: Jangan Main-Main dengan Anggaran Pendidikan!  ( 26 Januari 2018, Dilihat 2304 kali . )
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy membuka Rapat Koordinasi Pengelola Keuangan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) di Jakarta, Kamis malam (25/1/2018). Dalam rakor yang dihadiri sekitar 800 peserta tersebut, Mendikbud menegaskan agar pengelola keuangan di lingkungan Kemendikbud menghindari praktik kebocoran dan tidak main-main dengan anggaran pendidikan.
 

Kemendikbud Kembangkan Laporan Keuangan yang Aktual Berbasis TIK  ( 25 Januari 2018, Dilihat 5928 kali . )
Dalam rangka perbaikan tata kelola kinerja pelaksanaan anggaran, Kemendikbud telah melakukan terobosan dengan mengembangkan berbagai aplikasi di bidang pengelolaan keuangan, salah satunya adalah aplikasi Monitoring Laporan Keuangan Sistem Informasi Manajemen Keuangan (MoLK SIMKeu) berbasis IT, yang mampu mengintegrasikan/ menghubungkan 365 satker di lingkungan Kemendikbud, secara online dan real time.
 

Irjen Kemendikbud: Almarhum Daoed Joesoef Pejuang Bangsa yang Menjadi Sauri Teladan   ( 24 Januari 2018, Dilihat 1201 kali . )
Indonesia saat ini tengah berduka. Salah seorang pejuang bangsa terbaik,  Menteri Pendidikan dan Kebudayaan periode 1978-1983, Dr. Daoed Joesoef telah meninggal dunia pada Rabu, 24 Januari 2018. Selain memegang teguh prinsip perjuangan, almarhum Daoed Joesoef  meninggalkan karya-karya yang bermanfaat bagi cendekia Indonesia.
 

Irjen Kemendikbud Ajak Masyarakat Teladani Daoed Joesoef  ( 24 Januari 2018, Dilihat 468 kali . )
Inspektur Jenderal Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Irjen Kemendikbud) Daryanto mengajak mesyarakat meneladani kinerja dan perjuangan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) periode 1978-1983 Daoed Joesoef.